PENGARUH PENGUATAN (REINFORCEMENT) GURU DAN PENERIMAAN TEMAN SEBAYA TERHADAP KEPERCAYAAN DIRI SISWA

Wijayanti, Yoni (2015) PENGARUH PENGUATAN (REINFORCEMENT) GURU DAN PENERIMAAN TEMAN SEBAYA TERHADAP KEPERCAYAAN DIRI SISWA. S1 thesis, PGSD.

[img] Text
Skripsi Yoni Wijayanti_11108241160.pdf
Restricted to Registered users only

Download (7MB)

Abstract

Proses pembelajaran di kelas tidak lepas dari berbagai permasalahan. Berdasarkan studi pendahuluan yang dilakukan, ditemukan berbagai permasalahan di antaranya masalah kepercayaan diri siswa. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penguatan guru dan penerimaan teman sebaya terhadap kepercayaan diri siswa. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode ex-post facto.Subyek penelitian ini adalah siswa kelas V SD se-Kecamatan Turi dengan populasi sebanyak 511siswa dan sampel sejumlah225siswa. Pengambilan sampel menggunakan teknik simple random sampling. Instrumen penelitian berupa skala.Validitas instrumen diuji oleh ahli materi kemudian dilakukan uji daya beda butir menggunakan rumus product moment. Reliabilitas instrumen dihitung menggunakan rumus Alpha Cronbach. Data penelitian dianalisis dengan teknik regresi linier ganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penguatan guru dan penerimaan teman sebaya secara parsial maupun simultan berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepercayaan diri siswa. Penguatan guru dan penerimaan teman sebaya berpengaruh sebesar 45% terhadap kepercayaan diri siswa. Kata kunci: penguatan guru, penerimaan teman sebaya, kepercayaan diri

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: Pendidikan > Pra Sekolah dan Sekolah Dasar > Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan dan Psikologi (FIPP) > PGSD - Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Depositing User: Admin PGSD FIP
Date Deposited: 18 Nov 2015 02:39
Last Modified: 30 Jan 2019 05:29
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/28345

Actions (login required)

View Item View Item