ANALISIS KERAJINAN BATIK TULIS PRODUKSI BERKAH LESTARI GIRILOYO WUKIRSARI IMOGIRI BANTUL

Rahmawati, Amalia (2013) ANALISIS KERAJINAN BATIK TULIS PRODUKSI BERKAH LESTARI GIRILOYO WUKIRSARI IMOGIRI BANTUL. S1 thesis, Universitas Negeri Yogyakarta.

[img]
Preview
Text
Amalia Rahmawati, 08207241008.pdf

Download (9MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kerajinan batik tulis produksi Berkah Lestari Giriloyo, Wukirsari, Imogiri, Bantul, ditinjau dari motif dan warna. Manfaat penelitian secara teoritis adalah menambah pengetahuan dan memperluas wawasan bagi generasi muda khususnya pada mahasiswa Program Studi Pendidikan Seni Kerajinan FBS UNY. Manfaat secara praktis adalah sebagai bahan referensi dan dapat memperkaya kajian ilmiah di bidang seni kerajinan batik lebih lanjut. Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif dan menghasilkan data yang bersifat deskriptif. Instrumen utama pada penelitian ini adalah peneliti sendiri sebagai human instrument yang dilengkapi dengan pedoman observasi, pedoman wawancara, dan pedoman dokumentasi. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik penentuan validitas atau keabsahan data menggunakan triangulasi dan ketekunan pengamatan. Teknik analisis data terdiri dari reduksi data, penyajian data, dan menarik kesimpulan atau verifikasi. Hasil dari penelitian menunjukan bahwa: a) Proses pembuatan batik tulis Berkah Lestari meliputi beberapa tahap yaitu: memola, membatik klowong, membatik isenisen, menembok, pewarnaan, dan pelorodan. b) Motif yang diterapkan pada batik Berkah Lestari adalah 1) Pada kain batik ceplok blekok terdapat motif blekok, motif ketiko, motif lumbu-lumbuan dan motif bunga. 2) Pada kain batik lereng sente terdapat motif lereng dan motif kembang tanjung. 3) Pada kain batik batik parang kembang terdapat motif parang dan motif tumbuhan. 4) Pada kain batik ceplok kawung terdapat motif kawung, motif mlinjon, motif bunga mawar, motif bunga kenikir, dan motif daun. 5) Pada kain batik parang kawung truntum terdapat motif parang, motif kawung dan motif truntum. 6) Pada kain batik godong telo terdapat motif daun ketela, motif ranting, daun dan bunga. 7) Pada kain batik peachock terdapat motif burung merak, motif bulu dan motif tumpal bawah. 8) Pada kain batik ceplok catur terdapat motif bunga, buah dan daun yang disusun menjadi kesatuan. 9) Pada kain batik kembang tetehan terdapat motif lung-lungan melati, motif truntum dan motif daun. c) Warna yang digunakan pada batik Berkah Lestari adalah naptol dan indigosol, 1) Kain batik ceplok blekok warna yang digunakan adalah variasi dari warna biru yaitu warna biru muda, biru, biru tua dan biru gelap. 2) Kain batik lereng sente warna yang digunakan adalah warna coklat dan warna hijau. 3) Kain batik parang kembang warna yang digunakan adalah warna ungu muda dan warna ungu tua. 4) Kain batik ceplok kawung warna yang digunakan adalah hijau, warna merah dan warna coklat. 5) Kain batik parang kawung truntum warna yang digunakan adalah warna coklat muda dan warna coklat tua. 6) Kain batik godong telo warna yang digunakan adalah warna merah, warna coklat dan warna hitam. 7) Kain batik peachock warna yang digunakan adalah warna ungu, warna coklat, warna merah, dan warna biru. 8) Kain batik ceplok catur warna yang digunakan adalah warna coklat dan warna biru. 9) Kain batik kembang tetehan warna yang digunakan adalah warna hijau.

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: kerajinan, batik tulis, berkah lestari
Subjects: Seni dan Budaya > Seni Rupa
Divisions: ?? fbs_kriya ??
Fakultas Bahasa, Seni dan Budaya (FBSB) > Pendidikan Seni Rupa > Pendidikan Kriya
Depositing User: Admin Pendidikan Seni Kerajinan FBS
Date Deposited: 27 Oct 2015 01:33
Last Modified: 20 Sep 2023 01:04
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/27616

Actions (login required)

View Item View Item