PENGARUH BENTUK KARBON AKTIF KAYU SENGON (POWDER, GRANULE, GRAVEL) TERHADAP EFISIENSI ABSORBSI DAN DEBIT AIR SELOKAN MATARAM

Zain, Arif Rahmat (2015) PENGARUH BENTUK KARBON AKTIF KAYU SENGON (POWDER, GRANULE, GRAVEL) TERHADAP EFISIENSI ABSORBSI DAN DEBIT AIR SELOKAN MATARAM. S1 thesis, Universitas Negeri Yogyakarta.

[img] Text
arif rahmat zain_13 oktober 2015.rtf

Download (87kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh bentuk karbon aktif kayu sengon (powder, granule, dan gravel) terhadap debit aliran air pada saat proses penjernihan air selokan Mataram, dan untuk mengetahui pengaruh bentuk karbon aktif kayu sengon (powder, granule, dan gravel) terhadap efisiensi transmisi cahaya sebagai indikasi efisiensi absorbsi (serapan) karbon aktif terhadap partikel pengotor dalam sampel air Selokan Mataram. Penelitian ini dilakukan dengan mengalirkan sampel air selokan Mataram ke dalam kolom penukar ion yang telah diisi 16 gram karbon aktif kayu sengon yang berbentuk powder yang sudah teraktivasi fisika selama 60 menit. Perlakuan ini diulang untuk massa 22 gram, 28 gram, 34 gram, dan 40 gram, dan untuk bentuk karbon aktif yang lainnya yaitu granule dan gravel, kemudian dihitung debit aliran airnya. Air yang telah diberi perlakuan kemudian diukur dengan menggunakan lux meter untuk mendapatkan besar nilai efisiensi absorbsi. Hasil penelitian menunjukan bahwa bentuk karbon aktif sangat berpengaruh terhadap debit aliran air dan efisiensi absorbsi partikel pengotor dalam air selokan Mataram. Semakin kecil ukuran karbon aktif maka akan semakin kecil debit ailran air selama proses penjernihan air selokan Mataram, dan semakin kecil ukuran karbon aktif kayu sengon maka luas permukaannya akan semakin besar sehingga semakin banyak partikel pengotor dalam air selokan Mataram yang diserap. Bentuk karbon aktif kayu sengon yang paling efektif untuk proses absorbsi yaitu karbon aktif kayu sengon yang berbentuk granule dengan besar efisensi absorbsi maksimumnya mencapai (83±3)% dengan debit aliran air selokan Mataram saat proses penyaringannya yaitu (9,9±0,5) mL/menit. Kata Kunci: Karbon aktif, granule, gravel, powder, efisiensi transmisi (Ep) � The Form Effect (Powder, Granule, Gravel) of Activated Carbon of WOOD SENGON to ABSORBTION Efficiency AND RATE oF FLOW Selokan Mataram Water Oleh: Arif Rahmat Zain 1130 6144 019 ABSTRACT This research is aimed to determine the effect of activated wood sengon carbon size (in gravel, granule and powder form) toward water flow rate during the purification process. And to determine the influence of activated wood sengon carbon size (in gravel, granule and powder form) toward light transmission efficiency as indicator of the activated carbon absorption ability in purification process of Selokan Mataram water. . This research was conducted by drain the sample of Selokan Mataram water into the ion exchange column which had filled 16 grams of activated carbon powder form physics activation that has been activated for 60 minutes. This treatment is repeated for the mass of 22 grams, 28 grams, 34 grams and 40 grams, and for other forms of activated carbon which is granule and gravel, then calculated the water flow rate. Water resulted from filtration process is measured using Luxmeter to get the value of transmission efficiency. . The research result showed that the size of activated carbon greatly affect the water flow rate and the absorption efficiency of impurity particles in Selokan Mataram. The smaller the size of the active carbon then will be smaller water flow rate during the water purification process Selokan Mataram, and the smaller the size of activated wood sengon carbon the surface area will be greater so that more impurity particles in Selokan Mataram is absorbed. Size of activated wood sengon carbon most effective for absorption process is size of granules with a maximum absorption efficiency reaches (83±3)% with a water flow rate of Selokan Mataram when the filtration process is (9,9±0,5) mL/min. Keywords: Activated carbon, gravel, granule, powder, transmission efficiency (Ep).

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam
Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Fisika
Divisions: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) > Pendidikan Fisika > Fisika
Depositing User: Admin Fisika FMIPA
Date Deposited: 26 Oct 2015 08:57
Last Modified: 01 Feb 2019 02:47
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/27587

Actions (login required)

View Item View Item