Akhirni, Ari (2015) Pengaruh Pemanfaatan Program Cabri 3D dan GeoGebra pada Pembelajaran Geometri Ruang SMP Kelas VIII ditinjau dari Hasil Belajar dan Motivasi Belajar Siswa. S2 thesis, UNY.
Text
tesis-ari-akhirni-13709259007.swf Download (5MB) |
Abstract
Tujuan Penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan: (1) pengaruh pemanfaatan Program Cabri 3D ditinjau dari hasil belajar dan motivasi belajar siswa; (2). pengaruh pemanfaatan Program GeoGebra ditinjau dari hasil belajar dan motivasi belajar siswa; dan (3) pengaruh yang lebih baik antara pemanfaatan Program Cabri 3D dan pemanfaatan Program GeoGebra ditinjau dari hasil belajar dan motivasi belajar matematika siswa. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimen semu (quasi experiment) dengan pretest-posttest nonequivalent group design. Penelitian ini dilaksanakan di kelas VIII SMP Negeri 5 Sleman, D.I. Yogyakarta pada semester 2 tahun pelajaran 2014/2015. Sampel dipilih dengan menggunakan teknik random sampling. Sampel yang diperoleh adalah siswa kelas VIII A dan siswa kelas VIII B berturut-turut terdiri atas 33 siswa dan 31 siswa. Kemudian secara acak dipilih kelas VIII A diberi perlakuan pemanfaatan Program Cabri 3D dan kelas VIII B diberi perlakuan pemanfaatan Program GeoGebra. Instrumen pengumpulan data meliputi lembar observasi sikap spiritual dan sosial siswa, angket motivasi belajar siswa, dan tes hasil belajar pada materi bangun ruang sisi datar. Data yang diperoleh dianalisis secara kuantitatif yaitu dengan cara melakukan uji paired sample t test, one sample t-test, dan uji multivariat (MANOVA) antara nilai pretest-posttest hasil belajar dan motivasi belajar siswa yang pembelajarannya memanfaatkan Program Cabri 3D dan Program GeoGebra dengan taraf signifikansi 0,05. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) pemanfaatan Program Cabri 3D berpengaruh baik ditinjau dari hasil belajar dan motivasi belajar siswa; (2) pemanfaatan Program GeoGebra berpengaruh baik ditinjau dari hasil belajar dan motivasi belajar siswa; dan (3) tidak terdapat perbedaan pengaruh pemanfaatan Program Cabri 3D dan pemanfaatan Program GeoGebra ditinjau dari hasil belajar dan motivasi belajar matematika siswa.
Item Type: | Thesis (S2) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | pemanfaatan Program Cabri 3D, pemanfaatan Program GeoGebra, hasil belajar, dan motivasi belajar |
Subjects: | Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Matematika |
Divisions: | Sekolah Pascasarjana (SPS) > Program Pascasarjana > Pendidikan Matematika |
Depositing User: | Perpustakaan Pascasarjana |
Date Deposited: | 26 Oct 2015 01:14 |
Last Modified: | 09 May 2019 03:08 |
URI: | http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/27481 |
Actions (login required)
View Item |