HUBUNGAN MOTIVASI BELAJAR DENGAN KESIAPAN KERJA SISWA YANG TELAH MENGIKUTI PRAKTEK KERJA INDUSTRI PADA SISWA KELAS XII JURUSAN TATA BOGA DI SMK NEGERI 6 YOGYAKARTA

Emma, Versia Azizah (2015) HUBUNGAN MOTIVASI BELAJAR DENGAN KESIAPAN KERJA SISWA YANG TELAH MENGIKUTI PRAKTEK KERJA INDUSTRI PADA SISWA KELAS XII JURUSAN TATA BOGA DI SMK NEGERI 6 YOGYAKARTA. S1 thesis, U N Y.

[img]
Preview
Text
Emma Versia Azizah 12511247005.pdf

Download (10MB) | Preview

Abstract

HUBUNGAN MOTIVASI BELAJAR DENGAN KESIAPAN KERJA SISWA YANG TELAH MENGIKUTI PRAKTEK KERJA INDUSTRI PADA SISWA KELAS XII JURUSAN TATA BOGA DI SMK NEGERI 6 YOGYAKARTA Oleh : Emma Versia Azizah NIM. 12511247005 ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui ada tidaknya hubungan motivasi belajar dengan kesiapan kerja siswa yang telah mengikuti kegiatan praktek kerja industri pada siswa kelas XII Jurusan Jasa Boga di SMK Negeri 6 Yogyakarta. Jenis penelitian ini merupakan penelitian korelasi dengan pendekatan kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas XII Jurusan Jasa Boga SMK Negeri 6 Yogyakarta tahun ajaran 2014/2015 yang terdiri dari 3 kelas sebanyak 103 siswa. Teknik pengambilan sampel menggunakan teknik simple random sampling dengan ukuran sampel mengacu pada tabel Isaac dan Michael pada taraf signifikansi 5%, sehingga jumlah sampel dalam penelitian ini sebanyak 78 siswa. Teknik pengumpulan data menggunakan angket dan dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan analisis korelasi product moment dngan tingkat signifikansi hasil analisis ditentukan sebesar 5%. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) Motivasi belajar siswa kelas XII di SMK N 6 Yogyakarta sebagian besar dalam kategori cukup baik sebanyak 37 siswa (47,4%) 2) Kesiapan kerja siswa yang telah mengikuti praktek kerja industry sebagaian besar dalam kategori pada kategori baik sebanyak 43 siswa (55,1%), 3) terdapat hubungan positif dan signifikan antara motivasi belajar dengan kesiapan kerja siswa yang telah mengikuti Praktek Kerja Industri pada siswa kelas XII di SMK Negeri 6 Yogyakarta. Hal ini dibuktikan dari nilai r hitung lebih besar dari r tabel (0.766 > 0.220) dan nilai signifikansi sebesar 0.000, yang berarti kurang dari 0,05 (0.000<0,05). Sumbangan efektif untuk variabel motivasi belajar pada variabel kesiapan kerja siswa sebesar 58.7%, sedangkan 41,3% dipengaruhi oleh faktor lain yang tidak dianalisis dalam penelitian ini. Kata Kunci: Motivasi Belajar Siswa, Kesiapan Kerja Siswa.

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: Teknik & Teknologi > Teknik Boga dan Busana
Divisions: Fakultas Teknik (FT) > Pendidikan > Pendidikan Tata Boga
Depositing User: Margiyanti
Date Deposited: 22 Oct 2015 01:59
Last Modified: 30 Jan 2019 04:30
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/27291

Actions (login required)

View Item View Item