PENGORGANISASIAN KEGIATAN BELAJAR DAN DAMPAK PROGRAM GREEN PRODUCT SEBAGAI SUMBER BELAJAR BAGI WARGA BELAJAR SANGGAR ANAK ALAM (SALAM) BANTUL YOGYAKARTA

Rossy Melisa Putri, Rossy (2015) PENGORGANISASIAN KEGIATAN BELAJAR DAN DAMPAK PROGRAM GREEN PRODUCT SEBAGAI SUMBER BELAJAR BAGI WARGA BELAJAR SANGGAR ANAK ALAM (SALAM) BANTUL YOGYAKARTA. S1 thesis, Fakultas Ilmu Pendidikan.

[img] Text
Rosita Desiati (09102241019).pdf
Restricted to Registered users only

Download (5MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengorganisasian kegiatan belajar dan dampak kegiatan pembuatan makanan atau memasak dan bercocok tanam (green product) sebagai sumber belajar di SALAM. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif dan kuantitatif. Rumusan masalah pertama menggunakan penelitian kualitatif. Subjek penelitian ini adalah fasilitator dan pendamping kegiatan pembuatan makanan atau memasak dan bercocok tanam. Rumusan masalah kedua menggunakan penelitian kuantitatif. Populasi penelitian ini adalah seluruh warga belajar SALAM yang mengikuti kegiatan pembuatan makanan atau memasak dan bercocok tanam berjumlah 14 warga belajar. Peneliti menggunakan instrumen angket, dengan uji validitas isi dan uji reliabilitas menggunakan rumus cronbach alpha. Koefisien reliabilitas sebesar 0,774 dan analisis data menggunakan statistik deskriptif dengan presentase. Hasil penelitian menunjukkan: 1) pengorganisasian kegiatan belajar SALAM merupakan pendampingan bagi warga belajar agar aktif dan mandiri. 2) dampak kegiatan pembuatan makanan atau memasak dan bercocok tanam sebagai sumber belajar bagi warga belajar tampak dalam peningkatan komponen kognitif 57,14% yang meliputi pengetahuan, pandangan dan keyakinan. Pengetahuan tentang pembuatan makanan atau memasak dan bercocok tanam, pandangan positif warga belajar yang memperlancar kegiatan pembelajaran dan keyakinan warga belajar untuk serius dalam belajar. Komponen afektif 50% dengan indikator rasa senang dan tidak senang. Rasa senang dalam mengikuti pembelajaran kegiatan pembuatan makanan atau memasak dan bercocok tanam, rasa tidak senang warga belajar yaitu merasa bosan. Komponen konatif 71,43% adalah pemanfaatan pengetahuan dalam kehidupan sehari–hari oleh warga belajar. Ketiga komponen tersebut menunjukkan sikap positif 64,29%. Kata Kunci : Green Product, Sumber Belajar, Pengorganisasian Kegiatan Belajar

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: Pendidikan > Pendidikan Luar Sekolah
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan dan Psikologi (FIPP) > Pendidikan Luar Sekolah
Depositing User: Admin Pendidikan Luar Sekolah FIP
Date Deposited: 19 Oct 2015 06:02
Last Modified: 30 Jan 2019 04:14
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/27178

Actions (login required)

View Item View Item