KONSEP DIRI PEREMPUAN LANSIA PENSIUNAN

Dhea Adi Wibowo, Dhea (2015) KONSEP DIRI PEREMPUAN LANSIA PENSIUNAN. S1 thesis, Fakultas Ilmu Pendidikan.

[img] Text
DHEA ADI WIBOWO_11104241068.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasikan konsep diri serta profil perempuan lanjut usia dalam perjalanan kehidupannya pasca pensiun. Jenis penelitan ini adalah kualitatif yang menggunakan pendekatan Fenomenologi. Setting penelitian dilakukan di Desa Wonosari. Metode pengumpulan informan menggunakan teknik purposive sampling. Informan yang dipilih adalah 4 orang dengan kriteria: Berstatus sebagai pensiunan PNS, Pensiun lebih dari 5 tahun tetapi tidak lebih dari 15 tahun, Menikah serta memiliki anggota keluarga, Perempuan lansia yang berusia 60 tahun keatas yang berdomisili di Desa Wonosari, Bersedia menjadi Informan. Metode pengumpulan data berupa wawancara mendalam dan observasi. Teknik analisis data menggunakan konsep Miles & Huberman yang terdiri dari tiga langkah yaitu reduksi data, display data, dan kesimpulan/ verifikasi. Penelitian ini menggunakan teknik triangulasi sumber, metode, dan waktu sebagai uji keabsahan data. Hasil penelitian menunjukkan konsep diri serta profil perempuan lansia pensiunan 1) Informan Wg memiliki konsep diri positif; serta profil jarang sakit,ibadah menjadi lebih teratur semenjak pensiun, tidak merasa kesepian, bangga pada keluarga, aktif dalam kegiatan sosial. 2) Informan S memiliki konsep diri positif; serta profil seperti pernah memiliki sakit syaraf, lebih sering ibadah setelah pensiun, kadang merasa kesepian, bangga pada keluarga, berhubungan baik dengan tetangga. 3) Informan N memiliki konsep diri positif; serta profil sehat hingga sekarang, menjadi rutin ibadah setelam pensiun, merasa tidak kesepian, bahagia dengan keluarga, sampai sekarang masih aktif organisasi. 4) Informan Ws memiliki konsep diri positif,; serta profil jarang sakit, dapat beribadah lebih banyak setelah pensiun, tidak kesepian karena banyak kegiatan, bangga sekali pada keluarga, aktif dalam kegiatan sosial apapun, Kata kunci: konsep diri, perempuan lanjut usia, pensiunan

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: Pendidikan > Psikologi Pendidikan dan Bimbingan
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan dan Psikologi (FIPP) > Bimbingan dan Konseling
Depositing User: Admin Psikologi Pendidikan dan Bimbingan FIP
Date Deposited: 19 Oct 2015 01:55
Last Modified: 30 Jan 2019 04:12
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/27114

Actions (login required)

View Item View Item