Khikayah, Khikayah (2015) Kesiapan Guru Matematika Sekolah Menengah Pertama Negeri di Kabupaten Cilacap dalam Melaksanakan Kurikulum 2013. S2 thesis, UNY.
![]() |
Text
tesis-khikayah-13709259005.swf Download (3MB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengungkap kesiapan guru matematika SMP negeri di Kabupaten Cilacap dalam melaksanakan Kurikulum 2013, terdiri dari: (1) pengetahuan guru tentang pembelajaran matematika Kurikulum 2013, (2) upaya yang dilakukan guru untuk meningkatkan pemahaman terhadap pembelajaran matematika Kurikulum 2013, (3) sikap guru terhadap pelaksanaan Kurikulum 2013, (4) perencanaan pelaksanaan pembelajaran matematika yang sesuai dengan Kurikulum 2013, dan ketersediaan sarana dan prasarana sekolah yang menunjang pelaksanaan Kurikulum 2013 Penelitian ini merupakan penelitian survei yang menggunakan pendekatan kuantitatif dengan didukung pendekatan kualitatif. Penelitian ini dilakukan pada semester II tahun pelajaran 2014/2015 di SMP negeri di Kabupaten Cilacap. Populasi penelitian ini adalah 264 guru SMP negeri di Kabupaten Cilacap. Sampel sejumlah 31 guru sebagai responden ditentukan dengan teknik stratified purposive sampling. Pengumpulan data dilaksanakan melalui angket, wawancara, observasi, dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan adalah teknik deskriptif kuantitatif dan kualitatif. Hasil penelitian menunjukan bahwa kesiapan guru matematika SMP negeri di Kabupaten Cilacap termasuk kriteria cukup. Kesimpulan tersebut didukung oleh komponen: (1) pengetahuan guru tentang pembelajaran matematika Kurikulum 2013 yang termasuk kriteria cukup; (2) upaya yang dilakukan guru untuk meningkatkan pemahaman terhadap pembelajaran matematika Kurikulum 2013 yang termasuk kriteria kurang; (3) sikap guru terhadap pelaksanaan Kurikulum 2013 yang termasuk kriteria cukup; (4) perencanaan pelaksanaan pembelajaran matematika yang sesuai dengan Kurikulum 2013 yang termasuk kriteria cukup; dan ketersediaan sarana dan prasarana sekolah yang menunjang pelaksanaan Kurikulum 2013 yang termasuk kriteria kurang.
Item Type: | Thesis (S2) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | kesiapan guru, pembelajaran matematika, Kurikulum 2013 |
Subjects: | Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Matematika |
Divisions: | Sekolah Pascasarjana (SPS) > Program Pascasarjana > Pendidikan Matematika |
Depositing User: | Perpustakaan Pascasarjana |
Date Deposited: | 13 Oct 2015 01:30 |
Last Modified: | 09 May 2019 03:02 |
URI: | http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/26830 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |