HUBUNGAN ANTARA PRESTASI MEMBACA GAMBAR DAN PRESTASI PRAKTIK GAMBAR MANUAL TERHADAP PRESTASI MATA PELAJARAN CAD PADA SISWA KELAS XI TEKNIK PEMESINAN SMK NEGERI 3 YOGYAKARTA

Eko, Julianto (2015) HUBUNGAN ANTARA PRESTASI MEMBACA GAMBAR DAN PRESTASI PRAKTIK GAMBAR MANUAL TERHADAP PRESTASI MATA PELAJARAN CAD PADA SISWA KELAS XI TEKNIK PEMESINAN SMK NEGERI 3 YOGYAKARTA. S1 thesis, UNY.

[img]
Preview
Text
Eko Julianto 10503244018.pdf

Download (13MB) | Preview

Abstract

HUBUNGAN ANTARA PRESTASI MEMBACA GAMBAR DAN PRESTASI PRAKTIK GAMBAR MANUAL TERHADAP PRESTASI MATA PELAJARAN CAD PADA SISWA KELAS XI TEKNIK PEMESINAN SMK NEGERI 3 YOGYAKARTA Oleh : Eko Julianto NIM. 10503244018 ABSTRAK Tujuan penelitian ini dibuat adalah untuk: (1) mengetahui hubungan antara prestasi membaca gambar dengan praestasi mata pelajaran CAD, (2) mengetahui hubungan antara prestasi gambar manual dengan prestasi mata pelajaran CAD, (3) mengetahui hubungan antara prestasi membaca gambar dan gambar manual terhadap prestasi CAD. Penelitian ini merupakan penelitian korelasional dengan pendekatan expost facto. Populasi penelitian ini adalah semua siswa kelas XI Teknik Pemesinan SMK Negeri 3 Yogyakarta sebanyak 120 siswa. Jumlah sampel penelitian sebanyak 91 siswa yang ditentukan dengan menggunakan teknik proportionate random sampling. Data dikumpulkan dengan menggunakan soal tes dan dokumentasi. Analisis data menggunakan analisis deskriptif dan regresi. Hasil penelitian diketahui bahwa: (1) prestasi membaca gambar memiliki hubungan positif yang signifikan terhadap prestasi mata pelajaran CAD dengan sumbangan koefisien kolerasi sebesar 80,3% pada taraf signifikansi 5%, (2) prestasi gambar manual memiliki korelasi signifikan terhadap prestasi mata pelajaran CAD dengan sumbangan koefisien kolerasi sebesar 61,3% pada taraf signifikansi 5%, (3) prestasi membaca gambar dan prestasi gambar manual memiliki korelasi signifikan terhadap prestasi mata pelajaran CAD dengan sumbangan koefisien kolerasi sebesar 81,2% pada taraf signifikansi 5%. Kata kunci: prestasi membaca gambar, prestasi gambar manual, prestasi CAD

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: Teknik & Teknologi > Teknik Mesin
Divisions: Fakultas Teknik (FT) > Pendidikan > Pendidikan Teknik Mesin
Depositing User: Margiyanti
Date Deposited: 09 Oct 2015 03:16
Last Modified: 30 Jan 2019 03:52
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/26801

Actions (login required)

View Item View Item