HUBUNGAN ANTARA PERSEPSI DUKUNGAN SOSIAL TEMAN SEBAYA DENGAN PROKRASTINASI AKADEMIK SISWA KELAS XI DI SMA NEGERI 1 PRAMBANAN

Pratiwi Marisa Latief, Pratiwi (2015) HUBUNGAN ANTARA PERSEPSI DUKUNGAN SOSIAL TEMAN SEBAYA DENGAN PROKRASTINASI AKADEMIK SISWA KELAS XI DI SMA NEGERI 1 PRAMBANAN. S1 thesis, Fakultas Ilmu Pendidikan.

[img] Text
SKRIPSI.pdf
Restricted to Registered users only

Download (243MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan kecenderungan prokrastinasi akademik dengan persepsi siswa terhadap dukungan sosial dari teman sebaya, selain itu juga untuk mengetahui hubungan yang negatif antara persepsi dukungan sosial teman sebaya dengan prokrastinasi akademi siswa kelas XI di SMA Negeri 1 Prambanan. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuantitatif dengan jenis penelitian korelasional. Subjek penelitian ini berjumlah 128 siswa yang ditentukan dengan teknik sampling proportional random sampling. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah angket. Instrumen yang digunakan adalah skala persepsi dukungan sosial teman sebaya dengan skala prokrastinasi akademik. Validasi instrumen dilakukan menggunakan rumus product moment, sedangkan reliabilitas instrumen menggunakan rumus Alpha Cronbach. Adapun reliabilitas untuk skala prokrastinasi akademik sebesar 0,887, sedangkan skala persepsi dukungan sosial teman sebaya sebesar 0,890 yang menunjukkan realibilitas sangat tinggi. Teknik analisis data yang digunakan pada penelitian ini menggunakan analisis korelasional menurut Spearman. Hasil penelitian menunjukan bahwa (1) tingkat kecenderungan prokrastinasi akademik siswa kelas XI di SMA Negeri 1 Prambanan memiliki presentase sebesar 46,9% dan memiliki kategori sedang, (2) tingkat persepsi siswa terhadap dukungan sosial dari teman sebaya pada siswa kelas XI di SMA Negeri 1 Prambanan memiliki presentase sebesar 42,2% dan memiliki kategori sedang, dan (3) terdapat hubungan yang negatif dan signifikan antara persepsi dukungan sosial teman sebaya dengan prokrastinasi akademik siswa kelas XI di SMA Negeri 1 Prambanan dengan koefisien korelasi persepsi dukungan sosial teman sebaya dengan prokrastinasi akademik yakni sebesar 0,441. Kata kunci: persepsi dukungan sosial teman sebaya, prokrastinasi akademik

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: Pendidikan > Psikologi Pendidikan dan Bimbingan
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan dan Psikologi (FIPP) > Bimbingan dan Konseling
Depositing User: Admin Psikologi Pendidikan dan Bimbingan FIP
Date Deposited: 14 Sep 2015 08:39
Last Modified: 30 Jan 2019 03:27
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/26177

Actions (login required)

View Item View Item