NILAI MORAL DALAM PRAKTIK PENDIDIKAN KARAKTER DI SDIT LUQMAN HAKIM INTERNASIONAL YOGYAKARTA

Nurlatifah, Nurlatifah (2015) NILAI MORAL DALAM PRAKTIK PENDIDIKAN KARAKTER DI SDIT LUQMAN HAKIM INTERNASIONAL YOGYAKARTA. S1 thesis, UNY.

[img] Text
NURLATIFAH_10110244038.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan nilai moral di SDIT Luqman Hakim Internasional (LHI) dan menjelaskan program-program sekolah dalam praktik pendidikan karakter SDIT LHI. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif. Subjek penelitian ialah kepala sekolah, lima pendidik, dan sepuluh peserta didik. Teknik pengumpulan data menggunakan wawancara, observasi dan dokumentasi. Instrumen utama adalah peneliti dengan alat bantu berupa pedoman observasi, wawancara, dan dokumentasi. Analisis data yang digunakan yakni model Miles dan Huberman meliputi reduksi data, penyajian data dan kesimpulan. Keabsahan data dilakukan dengan triangulasi sumber data. Hasil penelitian menyimpulkan bahwa: 1) Nilai moral dalam praktik pendidikan karakter terangkum dalam “Seven Strands Of The Curriculum” yakni tujuh potensi dasar karakter SDIT LHI. Nilai moral yang nampak dari “Seven Strands Of The Curriculum”antara lain spritual, jujur, mandiri, kerja keras, disiplin, tanggung jawab, cinta tanah air, kreatif, rasa ingin tahu, semangat, bersahabat/komunikasi, menghargai prestasi, gemar membaca, peduli lingkungan dan peduli sosial; 2) Program sekolah dalam praktik pendidikan karakter yakni Baca Tulis Hafal Cinta AlQur’an (BTHCQ); One Day One Ayah; Habit Training “Sholat Dhuhur Berjamaah”; Duha bersama; Market Day; Outing and Fieldtrip; Reading Group; Morning Motivation; Kantong Syurga; Bank Sampah; Senam Pagi dan Renang; Upacara dan Pramuka. Faktor pendukung pendidikan karakter yakni sarana dan prasarana sekolah yang cukup. Faktor penghambat adalah kurangnya dukungan orang tua terhadap program sekolah. Upaya yang dilakukansekolah adalah melakukan pertemuan rutin dengan para orang tua melalui komite sekolah dan komite kelas.

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: nilai moral, praktik pendidikan karakter, SDIT Luqman Hakim Internasional
Subjects: Perpustakaan
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan dan Psikologi (FIPP) > Kebijakan Pendidikan
Depositing User: Admin Filsafat dan Sosiologi Pendidikan FIP
Date Deposited: 09 Sep 2015 04:53
Last Modified: 30 Jan 2019 03:24
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/26013

Actions (login required)

View Item View Item