Kinerja Guru SMK Negeri di Kabupaten Lombok Timur Berdasarkan Status Kepegawaian, Kepuasan Kerja, dan Pengalaman Kerja

Hariadi, Yus (2015) Kinerja Guru SMK Negeri di Kabupaten Lombok Timur Berdasarkan Status Kepegawaian, Kepuasan Kerja, dan Pengalaman Kerja. S2 thesis, UNY.

[img] Text
tesis-yus hariadi-13702251042.pdf
Restricted to Registered users only

Download (3MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengungkap kinerja guru SMK di Kabupaten Lombok Timur ditinjau dari: (1) status kepegawaiannya saja, (2) status kepegawaiannya apabila kepuasan kerja guru diperhitungkan, (3) status kepegawaiannya apabila pengalaman kerja guru diperhitungkan, (4) status kepegawaian apabila kepuasan kerja dan pengalaman kerja diperhitungkan secara bersama-sama. Penelitian ini merupakan penelitian ex-post facto, yang dilaksanakan di sembilan sekolah menengah kejuruan (SMK) negeri di Kabupaten Lombok Timur. Jumlah sampel 79 guru SMK bidang keahlian teknologi komunikasi dan informasi serta bidang keahlian teknologi dan rekayasa. Sampel ditentukan menggunakan teknik accidental sampling. Data diperoleh dengan angket yang telah memenuhi persyaratan validitas dan reliabilitas. Validitas instrumen diketahui berdasarkan penilaian pakar dan analisis butir berdasarkan data empirik. Reliabilitas diketahui dengan cara menghitung koefisien alpha (α) Cronbach. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis deskriptif, dan analysis of covarian (ANCOVA) dengan taraf signifikansi 5%. Hasil penelitian adalah sebagai berikut: (1) Kinerja guru SMK yang berstatus PNS maupun non PNS tidak berbeda secara signifikan. Rata-rata kinerja guru PNS = 137,77 dan rata-rata kinerja guru non PNS = 137,36. Rata-rata kinerja kedua kelompok guru tersebut sebesar 137,49, (2) Dengan memperhitungkan kepuasan kerja, kinerja guru SMK yang berstatus PNS tidak berbeda secara signifikan dengan kinerja guru non PNS. Kepuasan kerja juga memiliki pengaruh yang signifikan terhadap kinerja guru, (3) Dengan memperhitungkan pengalaman kerja, kinerja guru SMK yang berstatus PNS maupun non PNS juga tidak berbeda secara signifikan dan pengalaman kerja tidak memiliki pengaruh terhadap kinerja guru, (4) Dengan memperhitungkan kepuasan kerja dan pengalaman secara bersama-sama, kinerja guru SMK yang berstatus PNS tidak berbeda secara signifikan dengan guru non PNS. Kepuasan kerja juga memiliki pengaruh terhadap kinerja sedangkan status kepegawaian dan pengalaman kerja tidak memiliki pengaruh terhadap kinerja guru.

Item Type: Thesis (S2)
Uncontrolled Keywords: kinerja guru, status kepegawaian, kepuasan kerja, pengalaman kerja, analisis kovarian
Subjects: Pendidikan > Pendidikan Kejuruan
Divisions: Sekolah Pascasarjana (SPS) > Pendidikan Teknologi dan Kejuruan
Depositing User: Perpustakaan Pascasarjana
Date Deposited: 07 Sep 2015 08:41
Last Modified: 07 Sep 2022 02:10
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/25881

Actions (login required)

View Item View Item