Pengaruh Disiplin Kerja, Kerjasama, Pemanfaatan Teknologi, Kepuasan Kerja terhadap Kinerja Guru SMK Se Kecamatan Selong

Kholiso, Yosi Nur (2015) Pengaruh Disiplin Kerja, Kerjasama, Pemanfaatan Teknologi, Kepuasan Kerja terhadap Kinerja Guru SMK Se Kecamatan Selong. S2 thesis, UNY.

[img] Text
tesis-yosi-nur-kholiso-13702251037.swf

Download (3MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: pengaruh disiplin kerja, kerjasama, pemanfaatan teknologi, dan kepuasan kerja secara parsial terhadap kinerja guru di SMK Se Kecamatan Selong, dan pengaruh disiplin kerja, kerjasama, pemanfaatan teknologi dan kepuasan kerja secara bersama-sama terhadap kinerja guru di SMK Se Kecamatan Selong. Metode penelitian yang digunakan kuantitatif berjenis expost facto. Lokasi di SMK SeKecamatan Selong: SMKN 1 Selong, SMK NW Pancor dan SMK NW Renco. Waktu penelitian pada bulan Oktober 2014 - Maret 2015. Populasi pada penelitian ini adalah semua guru SMK Se Kecamatan Selong sebanyak 134 guru. Jumlah sampel 100 dirumuskan dengan teknik proportional random sampling dengan persamaan dari Slovin. Teknik pengumpulan data menggunakan kuesioner tertutup, skala likert dengan 4 pilihan jawaban, instrument penelitian dilakukan uji validitas pada 30 orang guru dari 3 SMK diKecamatan Selong diperoleh hasil dari 111 item pernyataan diperoleh 6 item tidak valid, uji reliabilitas dengan nilai Alpha diperoleh seluruh instrument dinyatakan reliable dengan kategori sangat kuat. Teknik analisis data menggunakan teknik regresi. Hasil penelitian menunjukkan: secara parsial disiplin kerja, kerjasama, pemanfaatan teknologi dan kepuasan kerja berpengaruh secara signifikan terhadap kinerja guru di SMK Se Kecamatan Selong, ditunjukkan secara berurutan dengan Fhit (50,188 ) > Ftab (3,09) dan p <0,05; Fhit (57,815) > Ftab (3,09) dan p < 0,05; Fhit (23,543) > Ftab (3,09) dan p< 0,05; Fhit (12,169) > Ftab (3,09) dan p < 0,05,secara bersama (simultan) disiplin kerja, kerjasama, pemanfaatan teknologi, dan kepuasan kerja berpengaruh secara signifikan terhadap kinerja guru di SMK Se Kecamatan SelongFhit (21,592) > Ftab (2,31) dan p < 0,05. Secara parsial semakin tinggi disiplin kerja, kerjasama, pemanfaatan teknologi, dan kepuasan kerja guru maka semakin baik kinerjanya begitupula secara simultan, ditunjukkan dengan besarnya kontribusi secara berurutan:33,2%, 36,5%, 18,5%,10,1%, dan 45,4%.

Item Type: Thesis (S2)
Uncontrolled Keywords: Disiplin Kerja, Kerjasama, Pemanfaatan Teknologi, Kepuasan Kerja, Kinerja guru
Subjects: Pendidikan > Pendidikan Kejuruan
Divisions: Sekolah Pascasarjana (SPS) > Pendidikan Teknologi dan Kejuruan
Depositing User: Perpustakaan Pascasarjana
Date Deposited: 07 Sep 2015 08:41
Last Modified: 09 May 2019 02:52
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/25880

Actions (login required)

View Item View Item