PENINGKATAN KOMPETENSI BELAJAR MEMILIH BAHAN BAKU BUSANA MELALUI MEDIA TIGA DIMENSI PADA SISWA KELAS X DI SMK PIRI 2 YOGYAKARTA

Nur Indah , Riyani (2012) PENINGKATAN KOMPETENSI BELAJAR MEMILIH BAHAN BAKU BUSANA MELALUI MEDIA TIGA DIMENSI PADA SISWA KELAS X DI SMK PIRI 2 YOGYAKARTA. S1 thesis, UNY.

[img]
Preview
Text
THE IMPROVEMENT OF LEARNING ACHIEVEMENT IN SELECTING RAW MATERIALS OF CLOTHING THROUGH THREE DIMENSIONAL MEDIA.pdf

Download (79kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk: 1) Mengetahui pelaksanaan pembelajaran pada materi memilih bahan baku busana dengan media tiga dimensi berupa beberapa contoh produk tekstil dan contoh busana pada siswa kelas X di SMK PIRI 2 Yogyakarta. 2)Mengetahui peningkatan kompetensi belajar pada materi memilih bahan baku busana dengan media tiga dimensi berupa beberapa contoh produk tekstil dan contoh busana pada siswa kelas X di SMK PIRI 2 Yogyakarta. Penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas yang terdiri dari dua siklus dengan desain penelitian model kemmis dan taggart. Alur penelitian ini terdiri dari “perencanaan-tindakan-observasi-refleksi”. Penelitian dilaksanakan di SMK PIRI 2 Yogyakarta. Subjek dalam penelitian ini adalah 18 orang siswa kelas X Busana program keahlian Tata Busana. Metode pengumpulan data menggunakan lembar observasi, tes pilihan ganda dan mencocokkan, catatan lapangan. Uji validitas berdasarkan pendapat dari ahli (judgment expert). Reliabilitas untuk tes menggunakan rumus KR 20 dengan hasil 0,908. Sedangkan lembar observasi menggunakan rumus alfa cronbach dengan hasil 0,871. Teknik analisis data yang digunakan adalah deskreptif kuantitatif. Hasil penelitian meliputi tahap perencanaan dilakukan oleh guru berkolaborasi dengan peneliti,kegiatan yang dilakukan:merencanakan tindakan berupa penggunaan media tiga dimensi berupa beberapa contoh produk tekstil dan contoh busana sesuai kesempatan pemakaian yang sesuai dengan materi mengidentifikasi jenis bahan utama busana, menyusun RPP, menyiapkan instrumen penilaian yang terdiri dari lembar observasi,dan tes.Tahap tindakan guru melakukan pembelajaran melalui penggunaan media tiga dimensi berupa beberapa contoh produk tekstil dan contoh busana dan pengamatan dilakukan terhadap proses pembelajaran dan kompetensi belajar siswa, sedangkan tahap refleksi dilakukan pengamatan dan perbaikan dan penambahan media pembelajaran pada siklus sebelumnya, sehingga pembelajaran materi mengidentifikasi jenis bahan busana pada siklus berikutnya akan berjalan lebih baik. Dalam pelaksanaan pembelajaran melalui penggunaan media tiga dimensi berupa beberapa contoh produk tekstil dan contoh busana sesuai kesempatan pemakaian, kompetensi belajar siswa mengalami peningkatan sesuai Kriteria Ketuntasan Minimal. Pencapaian kompetensi belajar sebelum dikenai tindakan pada pra siklus hanya 27,7% atau 5 orang siswa yang memenuhi KKM, setelah dikenai tindakan pada siklus pertama pencapaian prestasi belajar siswa meningkat menjadi 50% atau 9 oarng siswa sudah memenuhi KKM, dan pada siklus kedua pencapaian prestasi belajar siswa 83,3% atau 15 orang siswa sudah memenuhi KKM. Uraian diatas menunjukan bahwa penggunaan media tiga dimensi berupa beberapa contoh produk tekstil dan contoh busana sesuai kesempatan pemakaian dapat diterapkan pada materi memilih bahan baku busana dan dapat meningkatkan kompetensi belajar siswa.

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: Pendidikan > Pendidikan Kejuruan
Divisions: Fakultas Teknik (FT) > Pendidikan > Pendidikan Tata Busana
Depositing User: Users 1141 not found.
Date Deposited: 23 Jul 2012 02:27
Last Modified: 29 Jan 2019 15:02
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/2551

Actions (login required)

View Item View Item