Pengembangan Perangkat Pembelajaran Geometri Berbasis Teori van Hiele untuk Siswa Tunanetra yang Menunjang Hasil Belajar Siswa

Astuti, Veny sri (2015) Pengembangan Perangkat Pembelajaran Geometri Berbasis Teori van Hiele untuk Siswa Tunanetra yang Menunjang Hasil Belajar Siswa. S2 thesis, UNY.

[img] Text
tesis-veny-sri-astuti-13709251039.swf

Download (5MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk: (1) mendeskripsikan proses pengembangan perangkat pembelajaran geometri berbasis Teori van Hiele untuk siswa tunanetra yang mendukung hasil belajar siswa, dan (2) menghasilkan perangkat pembelajaran geometri berbasis Teori van Hiele yang valid, praktis dan efektif untuk siswa tunanetra yang mendukung hasil belajar siswa. Penelitian pengembangan ini menggunakan model Plomp (2010) yang meliputi: (1) penelitian awal, (2) tahap pengembangan, dan (3) tahap penilaian. Desain uji coba pada penelitian ini terdiri dari 3 tahap, yaitu: validasi ahli, uji coba keterbacaan, dan uji coba lapangan. Subjek uji coba dalam penelitian ini adalah 5 siswa tunanetra kelas VIII (educationally blind dan low vision) di MTs Yaketunis Yogyakarta. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini terdiri dari: (1) validasi ahli, (2) pemberian tes hasil belajar, (3) observasi keterlaksanaan pembelajaran, (4) pengisian angket penilaian guru dan siswa. Perangkat pembelajaran yang dikembangkan terdiri dari: (a) Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP), dan (b) Lembar Kerja Siswa (LKS). Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini terdiri dari: (1) tes prestasi belajar, (2) angket motivasi belajar, (3) lembar observasi keterlaksanaan pembelajaran, dan (4) angket penilaian guru dan siswa. Proses pengembangan perangkat pembelajaran diawali dengan melakukan penelitian awal, yaitu mengamati dan mencatat proses pembelajaran dan hasil belajar siswa, serta menganalisis kebutuhan pengembangan. Pada tahap pengembangan, perangkat dan instrumen didesain dan dikembangkan sehingga menghasilkan prototipe 1. Pada tahap penilaian, prototipe 1 divalidasi oleh 3 orang ahli, kemudian dianalisis. Selanjutnya prototipe 1 direvisi (menghasilkan prototipe 2) hingga dinyatakan valid dan dapat digunakan pada uji coba keterbacaan. Sebelum digunakan pada ujicoba lapangan, produk kembali direvisi berdasarkan hasil uji coba keterbacaan. Pada uji coba lapangan diperoleh hasil bahwa perangkat yang dikembangkan praktis dan efektif. Dengan demikian, produk yang dikembangkan memenuhi kriteria valid, praktis dan efektif sehingga layak untuk digunakan dan dapat menunjang prestasi dan motivasi belajar siswa tunanetra.

Item Type: Thesis (S2)
Uncontrolled Keywords: perangkat pembelajaran geometri, teori van Hiele, siswa tunanetra
Subjects: Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Matematika
Divisions: Sekolah Pascasarjana (SPS) > Program Pascasarjana > Pendidikan Matematika
Depositing User: Perpustakaan Pascasarjana
Date Deposited: 25 Aug 2015 03:59
Last Modified: 09 May 2019 02:37
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/25465

Actions (login required)

View Item View Item