PENGELOLAAN LABORATORIUM ADMINISTRASI PERKANTORAN DI SMK BATIK PERBAIK PURWOREJO

Dony Tri Nugroho, Dony (2015) PENGELOLAAN LABORATORIUM ADMINISTRASI PERKANTORAN DI SMK BATIK PERBAIK PURWOREJO. S1 thesis, Pendidikan Administrasi Perkantoran.

[img]
Preview
Text
SKRIPSI Dony Tri Nugroho.pdf

Download (4MB) | Preview

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengelolaan laboratorium Administrasi Perkantoran di Sekolah Menengah Kejuruan Batik Perbaik Purworejo, hambatan pengelolaan dan usaha yang dilakukan untuk mengatasi hambatan tersebut. Desain penelitian adalah deskriptif, subjek penelitian adalah Kepala SMK Batik Perbaik Purworejo, penelitian dilaksanakan pada tanggal 22 Mei sampai dengan 4 Juni 2014. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara, dan dokumentasi. Data yang diperoleh dianalisis secara deskriptif yang meliputi: reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Untuk memeriksa keabsahan data dilakukan dengan triangulasi sumber dan metode. Berdasarkan hasil analisis dan pembahasan hasil penelitian diperoleh kesimpulan sebagai berikut : 1) perencanaan perlengkapan laboratorium Administrasi Perkantoran dilakukan setiap awal tahun pelajaran oleh ketua program keahlian, guru pengampu dan wakil kepala sarana prasarana. Pengorganisasian laboratorium Administrasi Perkantoran belum berjalan dengan baik. Pemeliharaan alat-alat laboratorium kurang maksimal dikarenakan pemeliharaan dan perawatan alat-alat laboratorium tidak dilakukan secara teratur. Pengawasan di SMK Batik Perbaik Purworejo belum berjalan efektif. 2) Hambatan yang muncul adalah kurangnya dana sekolah dan kurangnya lahan atau ruangan khusus untuk laboratorium Administrasi Perkantoran, kurangnya SDM atau guru yang menangani dan mengelola laboratorium secara khusus. Pemeliharaan sarana dan prasarana yang kurang maksimal. 3) Usaha yang dilakukan untuk mengatasi hambatan tersebut adalah pada awal tahun ajaran baru disusun skala prioritas kebutuhan laboratorium Administrasi Perkantoran sesuai dengan kemampuan keuangan sekolah dan kebutuhan yang paling mendesak, mengajukan proposal permohonan bantuan alat laboratorium Administrasi Perkantoran, dan berusaha mencari tambahan teknisi. Dalam hal pemeliharaan, perawatan dan pengawasan laboratorium Administrasi Perkantoran untuk sementara diserahkan kepada guru pengampu mata pelajaran. Kata kunci: Pengelolaan, Laboratorium, Laboratorium Administrasi

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: Umum > Penelitian
Pendidikan > Pendidikan Kejuruan
Ilmu Sosial > Administrasi Perkantoran
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) > Pendidikan Administrasi
Depositing User: Admin Administrasi Perkantoran FE
Date Deposited: 20 Aug 2015 02:30
Last Modified: 30 Jan 2019 02:00
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/25181

Actions (login required)

View Item View Item