Anton Joko Nugroho (2015) LATIHAN METODE DRILL UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN PASSING ATAS BOLA VOLI PERSERTA EKSTRAKURIKULER BOLA VOLI DI SD NEGERI GENITO WINDUSARI KABUPATEN MAGELANG. S1 thesis, Fakultas Ilmu Keolahragaan.
|
Text
SKRIPSI_Anton Joko Nugroho.pdf Download (3MB) | Preview |
Abstract
Permasalahan dalam penelitian ini adalah adakah pengaruh metode latihan drill terhadap peningkatan kemampuan passing atas bola voli peserta ekstrakurikuler bola voli di SD Negeri Genito Windusari Kabupaten Magelang. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan passing atas peserta ekstrakurikuler bola voli megunakan latihan metode driil di SD Negeri Genito Windusari Kabupaten Magelang Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas (PTK) yang terdiri dari dua siklus, pada tiap siklus terdapat empat tahapan yaitu perencanaan, pelaksanaan, observasi, dan refleksi. Subjek penelitian ini adalah perserta ekstrakulikuler bola voli di SD Negeri Genito Kecamatan Windusari Kabupaten Magelang yang berjumlah 15 orang yang terdiri dari 9 siswa putra dan 6 siswa putri. Hasil dari penelitian ini menunjukkan hasil belajar passing atas meningkat setelah dilakukan tindakan yang berupa pembelajaran passing atas dengan menggunakan bola dari siklus 1 sampai siklus 2. Peningkatan tersebut meliputi peningkatan pembelajaran dan peningkatan hasil belajar. Berdasarkan hasil observasi pada siklus 1 aktivitas pembelajaran mencapai 72%, dan padasiklus 2 sudah mencapai target yang telah ditetapkan yaitu sebesar 90%.Berdasarkan hasil evaluasi pada siklus 1 kemampuan passing atas siswa rata-rata adalah 88,03, dan yang mendapat nilai nilai 75,0 (berdasarkan KKM) sebanyak 7 siswa (46,66%), kemudian pada siklus 2 meningkat lagi dengan nilai rata-rata adalah 95.08, dan yang mendapat nilai mencapai KKM sebanyak 14 siswa (90%). Pada akhir siklus 2 hasil belajar siswa mencapai target yang diharapkan yaitu 90% siswa dapat mencapai KKM.
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Metode Drill, Kemampuan Passing Atas, Bola Voli |
Subjects: | Olahraga > Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi |
Divisions: | Fakultas Ilmu Keolahragaan dan Kesehatan (FIKK) > Pendidikan Jasmani Sekolah Dasar |
Depositing User: | Perpustakaan FIK |
Date Deposited: | 13 Aug 2015 11:29 |
Last Modified: | 30 Jan 2019 01:52 |
URI: | http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/24945 |
Actions (login required)
View Item |