Nurhayati, Nurhayati (2014) PENINGKATAN KEMAMPUAN BERPIKIR KRITIS SISWA DALAM PEMBELAJARAN IPS MELALUI PENDEKATAN SAVI MODEL PEMBELAJARAN BERBASIS MASALAH KELAS VIII SMP NEGERI 3 GODEAN. S1 thesis, UNY.
|
Text
1. HALAMAN DEPAN.pdf Download (2MB) | Preview |
|
|
Text
2. ABSTRAK (EDIT).pdf Download (8kB) | Preview |
|
|
Text
3. BAB I.pdf Download (184kB) | Preview |
|
|
Text
4. BAB II.pdf Download (257kB) | Preview |
|
|
Text
5. BAB III.pdf Download (355kB) | Preview |
|
|
Text
6. BAB IV.pdf Download (620kB) | Preview |
|
|
Text
7. BAB V.pdf Download (104kB) | Preview |
|
|
Text
8. LAMPIRAN.pdf Download (8MB) | Preview |
|
|
Text
9. RINGKASAN SKRIPSI.pdf Download (559kB) | Preview |
Abstract
Latar belakang dilaksanakannya penelitian ini karena masih rendahnya kemampuan berpikir kritis siswa kelas VIII SMP Negeri 3 Godean.Berdasarkan rumusan masalah yang telah dibuat, penelitian ini bertujuan untukmengetahui: 1) bagaimana upaya meningkatkan kemampuan berpikir kritis dan 2) bagaimanapeningkatan kemampuan berpikir kritis siswa pada pembelajaran IPS dengan menggunakan Pendekatan SAVI model pembelajaran berbasis masalah. Penelitian ini merupakan jenis penelitian tindakan kelas (classroom action research)yang dilakukan secara kolaboratif dan partisipatif. Peneliti bertindak sebagai perancang tindakan sekaligus sebagai pelaksana tindakan, sedangkan guru bertindak sebagai observer. Setiap siklus terdiri dari perencanaan (planning), pelaksanaan (action) dan pengamatan (observe), serta refleksi (reflect). Penelitian dilaksanakan di SMP Negeri 3 Godean pada bulan Maret-April. Subjek penelitian yaitu siswa kelas VIII B yang berjumlah 32 siswa, yang terdiri dari 18 siswa perempuan dan 14 siswa laki-laki. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, tes, catatan lapangan, wawancara, dan dokumentasi. Keabsahan data menggunakan triangulasi teknik. Analisis data dilakukan dengan menganalisis data kualitatif yang terdiri dari reduksi data, penyajian data, verifikasi dan penarikan kesimpulan, serta perhitungan skor.Tindakan dikatakan berhasil apabila mencapai kriteria keberhasilan yang telah ditetapkan sebesar 76%. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) upaya untuk meningkatkan kemampuan berpikir kritis siswa dapat dilakukan dengan menerapkan langkahlangkah pembelajaran pendekatan SAVI model pembelajaran berbasis masalah; 2) hasil penelitian berdasarkan observasi menunjukkan kemampuan berpikir kritis pada siklus I mencapai 51%, sedangkan pada siklus II mencapai 79%, yang berarti mengalami peningkatan sebesar 28%. Berdasarkan hasil tes, siklus I terdapat 32,5% siswa yang mencapai kriteria keberhasilan, sedangkan pada siklus II menjadi 87,5% siswa. Dapat disimpulkan bahwa penelitian tindakan kelas ini berhasil mencapai kriteria yang telah ditentukan. Kata kunci: pendekatan SAVI, model pembelajaran berbasis masalah, berpikir kritis.
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Subjects: | Ilmu Sosial > Pendidikan IPS |
Divisions: | Fakultas Ilmu Sosial, Hukum dan Ilmu Politik (FISHIPOL) > Pendidikan IPS |
Depositing User: | Admin Pendidikan IPS FIS |
Date Deposited: | 29 Jul 2015 06:14 |
Last Modified: | 30 Jan 2019 01:23 |
URI: | http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/23884 |
Actions (login required)
View Item |