STUDI EKSPERIMEN METODE PEMBELAJARAN KOOPERATIF JIGSAW TERHADAP PARTISIPASI BELAJAR SISWA KELAS VIII DALAM MATA PELAJARAN PPKN DI SMP NEGERI 1 SLEMAN

NURJANAH, ISNI (2015) STUDI EKSPERIMEN METODE PEMBELAJARAN KOOPERATIF JIGSAW TERHADAP PARTISIPASI BELAJAR SISWA KELAS VIII DALAM MATA PELAJARAN PPKN DI SMP NEGERI 1 SLEMAN. S1 thesis, Fakultas Ilmu Sosial.

[img] Other (FIS Digital)
S1 11401241039.swf - Accepted Version

Download (4MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan partisipasi belajar siswa kelas VIII antara yang menggunakan metode pembelajaran kooperatif Jigsaw dengan metode diskusi dalam mata pelajaran PPKn di SMP Negeri 1 Sleman tahun ajaran 2014/ 2015. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimen dengan pendekatan kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas VIII SMP Negeri 1 Sleman yang terdiri dari kelas VIII A, VIII B, VIII C, VIII D, VIII E, VIII F, VIII G yang berjumlah 224 siswa. Teknik pengambilan sampel menggunakan teknik random sampling dengan cara undian. Hasil dari pengundian yaitu kelas VIII G sebagai kelas eksperimen sebanyak 32 siswa dan kelas VIII D sebagai kelas kontrol sebanyak 31 siswa. Teknik pengumpulan data menggunakan angket. Angket partisipasi belajar diuji validitas dengan rumus korelasi Product Moment dan uji reliabilitas dengan rumus Alpha Cronbach. Teknik analisis data menggunakan uji prasyarat analisis yang meliputi uji normalitas dan uji homogenitas. Pengujian hipotesis menggunakan analisis uji-t. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ada perbedaan tingkat partisipasi belajar antara metode pembelajaran kooperatif Jigsaw dengan metode diskusi dalam mata pelajaran PPKn pada siswa kelas VIII SMP Negeri 1 Sleman. Hal ini dibuktikan dari nilai thitung pada partisipasi belajar siswa sebesar 4,729 dan ttabel pada df 61 sebesar 2,000 dan nilai signifikansi sebesar 0,000 lebih kecil dari nilai taraf signifikansi 5% (0,000< 0,05). Kata kunci: partisipasi belajar, metode Jigsaw, metode diskusi.

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: Ilmu Sosial > Hukum
Ilmu Sosial > Hukum > Hukum (Umum)
Ilmu Sosial > Hukum > Kewarganegaraan
Ilmu Sosial > Kewarganegaraan dan Hukum
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial, Hukum dan Ilmu Politik (FISHIPOL) > Pendidikan Kewarganegaraan dan Hukum
Depositing User: Admin Pendidikan Kewarganegaraan FIS
Date Deposited: 24 Jul 2015 03:14
Last Modified: 30 Jan 2019 01:17
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/23762

Actions (login required)

View Item View Item