Arlinwibowo, Janu (2015) Pengembangan Bahan Ajar Audio Taktual Materi Bangun Datar SMP/MTs untuk Siswa Tunanetra Guna Meningkatkan Motivasi dan Prestasi Belajar. S2 thesis, UNY.
![]() |
Text
tesis-janu-arlinwibowo-13709251004.swf Download (2MB) |
Abstract
Tujuan dalam penelitian pengembangan ini adalah untuk menghasilkan produk bahan ajar materi bangun datar SMP/MTs berbasis audio taktual yang layak untuk meningkatkan motivasi dan prestasi belajar siswa. Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan dengan langkah-langkah sebagai berikut: observasi pendahuluan, perencanaan dan perancangan, pengembangan produk awal, uji coba, revisi berdasarkan hasil uji coba, dan membuat produk akhir. Pelaksanaan penelitian dilakukan di beberapa tempat, yaitu: Utak Home Recording, Dria Manunggal, Lab Matematika FMIPA UNY, SMP Negeri 2 Sewon, dan MTs Yaketunis. Adapun subjek uji coba dalam penelitian ini meliputi tiga siswa MTs Yaketunis dan satu siswa SMP Negeri 2 Sewon. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah observasi, wawancara, dokumentasi, dan test. Untuk menjamin kualitas produk pengembangan sebelum proses ujicoba dilakukan validasi isi dilakukan melalui expert judgement. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif sebagai teknik analisis data. Adapun simpulan dari penelitian adalah (1) produk pengembangan merupakan bahan ajar audio taktual yang terdiri dari sumber belajar audio dan media taktual. Bahan ajar audio diproduksi dalam format mp3. Bahan ajar audio didampingi dengan berbagai media taktual yaitu model bangun data, puzzle, geoboard, penggaris taktual, dan busur taktual. Berbagai media bantu tersebut dikembangkan dengan mengacu pada beberapa hal yaitu proporsionalitas dimensi dengan jangkauan siswa, daya tahan, dapat menyajikan konsep matematika dengan baik, aman dan sederhana, (2) bahan ajar audio taktual dapat meningkatkan motivasi belajar siswa. Peningkatan motivasi diindikasikan dengan adanya peningkatan kemauan belajar yang baik, memanfaatkan waktu belajar, siswa relatif tekun dan gigih, selain itu siswa juga nampak menikmati proses pembelajaran melalui berbagai praktik. Satu indikator motivasi yang masih belum memuaskan adalah rasa ingin tahu. Siswa tunanetra masih cenderung diam dan malu untuk bertanya ataupun mengungkapkan pendapat. (3) bahan ajar audio taktual dapat memberikan pengaruh positif pada prestasi belajar siswa. Melalui perbandingan hasil pretest dan posttest maka dapat disimpulkan data semua siswa mengalami peningkatan. Menurut indeks peningkatannya, tiga siswa peningkatannya masuk kategori sedang yaitu 0.33, 0.61, dan 0.67. Satu siswa lain masuk dalam kategori peningkatan rendah yaitu dengan indeks peningkatan 0.199.
Item Type: | Thesis (S2) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | bangun datar, siswa tunanetra, bahan ajar, audio taktual |
Subjects: | Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Matematika |
Divisions: | Sekolah Pascasarjana (SPS) > Program Pascasarjana > Pendidikan Matematika |
Depositing User: | Perpustakaan Pascasarjana |
Date Deposited: | 29 Jul 2015 07:54 |
Last Modified: | 09 May 2019 02:32 |
URI: | http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/23653 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |