PENGARUH MULTIKULTURAL TERHADAP HIASAN PADA RUMAH BETANG MASYARAKAT DAYAK KANAYATN KALIMANTAN BARAT

Sandra, Paulus (2013) PENGARUH MULTIKULTURAL TERHADAP HIASAN PADA RUMAH BETANG MASYARAKAT DAYAK KANAYATN KALIMANTAN BARAT. S1 thesis, u.

[img]
Preview
Text
Paulus Sandra 08207249007.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui secara mendalam tentang pengaruh multikultural terhadap hiasan pada rumah Betang masyarakat Dayak Kanayatn Desa Saham Kalimantan Barat dikaji dari nilai isi dan nilai bentuknya. Pendekatan penelitian ini adalah pendekatan penelitian kualitatif deskriptif, pengujian keabsahan data menggunakan metode triangulasi data dengan cara observasi, wawancara dan dokumentasi. Data diperoleh dari sumber berupa orang, tempat dan arsip atau dokumen. Hasil penelitian menunjukan bahwa : 1. Motif pada gagang Mandau (tangkitn) Dayak Kanayatn, dipengaruhi oleh kebudayaan etnik Tionghoa, yakni pada stilasi kepala naga. 2. Motif pada tiang rumah dipengaruhi oleh kebudayaan etnik Tionghoa dan Melayu, nilai bentuk dipengauhi oleh kebudayaan Melayu yakni pada motif pucuk rebung dan nilai isinya dipengaruhi oleh kebudayaan etnik Tionghua yakni pada motif naga. 3. Tangga rumah betang dipengaruhi oleh budaya etnik Jawa dari aspek nilai isinya. 4. Motif pada bakul dipengaruhi oleh kebudyaan etnik Melayu pada bentuk motifnya yang diberi nama itik srayukngan. 5. Hiasan panyorot talobo (pengunci pintu) dipengaruhi oleh kebudayaan etnik Tionghoa dari nilai bentuknya namun pada nilai isi tetap merupakan suatu pandangan yang bersifat khas. 6. Hiasan Sakuntum Bunga Kadamaiatn (sekuntum bunga kedamaian) dipengaruhi oleh etnik Jawa pada bentuk motif dan makna simbolik motif hiasnya. 7. Hiasan Pansuakng (kupu-kupu kecil) dipengaruhi kebudyaan etnik Melayu dan Etnik Jawa pada bentuk motif dan makna simboliknya. 8 Hiasan ini merupakan bentuk yang universal, atau bukan bentuk yang menggambarkan kekhasan dari salah satu etnik yang ada di Kalimantan Barat, terinspirasi dari keprihatinan terhadap pembalakan hutan secara besar-besaran diberbagai belahan Nusantara.

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: pengaruh multikultural, hiasan rumah, dayak kanayatn
Subjects: Seni dan Budaya > Architecture
Divisions: ?? fbs_kriya ??
Fakultas Bahasa, Seni dan Budaya (FBSB) > Pendidikan Seni Rupa > Pendidikan Kriya
Depositing User: Admin Pendidikan Seni Kerajinan FBS
Date Deposited: 09 Jul 2015 01:49
Last Modified: 20 Sep 2023 01:04
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/23068

Actions (login required)

View Item View Item