MENINGKATAN MINAT BELAJAR SEJARAH SISWA KELAS XI IPA 2 SMA N 1 DEPOK TAHUN AJARAN 2011/2012 MELALUI PENERAPAN STRATEGI PEMBELAJARAN KOOPERATIF TEKNIK JIGSAW II

YUGO SETIAWAN, . (2014) MENINGKATAN MINAT BELAJAR SEJARAH SISWA KELAS XI IPA 2 SMA N 1 DEPOK TAHUN AJARAN 2011/2012 MELALUI PENERAPAN STRATEGI PEMBELAJARAN KOOPERATIF TEKNIK JIGSAW II. S1 thesis, UNY.

[img]
Preview
Text
1 HALAMAN DEPAN.pdf

Download (1MB) | Preview
[img]
Preview
Text
2 ABSTRAK.pdf

Download (495kB) | Preview
[img]
Preview
Text
3 BAB I.pdf

Download (156kB) | Preview
[img]
Preview
Text
4 BAB II.pdf

Download (211kB) | Preview
[img]
Preview
Text
5 BAB III.pdf

Download (1MB) | Preview
[img]
Preview
Text
6 BAB IV.pdf

Download (1MB) | Preview
[img]
Preview
Text
7 BAB V.pdf

Download (281kB) | Preview
[img]
Preview
Text
jurnal.pdf

Download (1MB) | Preview
[img]
Preview
Text
Ringkasan Skripsi.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Pembelajaran sejarah di SMA N 1 Depok masih menggunakan metode ceramah, dan kurang menerapakan strategi pembelajaran yang lebih efektif. Hal ini memberikan pengaruh terhadap minat belajar Sejarah siswa. Tujuan penelitian ini adalah: (1) Untuk mengetahui peningkatan minat belajar Sejarah siswa kelas XI IPA 2 tahun ajaran 2011/2012 melalui penerapan strategi pembelajaran kooperatif teknik Jigsaw II, (2) Untuk mengetahui kendala apa yang dihadapi dalam pembelajaran kooperatif teknik Jigsaw II, (3) Untuk mengetahui kelebihan dari pembelajaran kooperatif teknik Jigsaw II. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas (classroom action research) dengan siklus penelitian mengacu pada model Kemmis dan Mc Taggart. Penelitian ini dilakukan secara kolaboratif dan partisipatif. Peneliti bertindak sebagai perancang tindakan, sedangkan guru bertindak sebagai pelaksana tindakan. Penelitian ini berlangsung dalam tiga siklus. Pengumpulan data menggunakan lembar observasi, wawancara, dokumentasi, dan angket. Analisis data yang digunakan adalah Analisis Kualitatif dan Analisis Kuantitatif. Hasil penelitian pembelajaran kooperatif teknik Jigsaw II di kelas XI IPA 2 dapat meningkatkan minat belajar siswa. Pada siklus I jumlah siswa yang hadir sebanyak 33 siswa dan minat belajar siswa pada siklus I sebesar 61,49 %. Pada siklus II minat belajar siswa meningkat menjadi sebesar 71,21 %. Sehingga terjadi peningkatan persentase minat belajar siswa sebesar 9.72 %. Pada siklus III minat belajar siswa mengalami peningkatan menjadi sebesar 84,60 %. Sehingga pada siklus III terjadi peningkatan persentase minat belajar siswa sebesar 13,39 %. Kendala yang dihadapi dalam pelaksanaan strategi pembelajaran kooperatif teknik Jigsaw II ini, antara lain: waktu yang terbatas, pengawasan siswa yang kurang menyeluruh, kondisi kelas yang tidak kondusif selama diskusi. Penerapan teknik Jigsaw II dalam pembelajaran sejarah di SMA N 1 Depok mempunyai kelebihan, yaitu dapat meningkatkan rasa percaya diri siswa sehingga siswa dapat lebih aktif dalam pembelajaran. Kata Kunci: Teknik Jigsaw II, Pembelajaran Sejarah, Minat Belajar.

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: Ilmu Sosial > Sejarah
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial, Hukum dan Ilmu Politik (FISHIPOL) > Pendidikan Sejarah
Depositing User: Admin Pendidikan Sejarah FIS
Date Deposited: 09 Jul 2015 00:56
Last Modified: 30 Jan 2019 00:55
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/23000

Actions (login required)

View Item View Item