Nurhidayani, Nurhidayani (2015) : Pengembangan Instrumen Penilaian Kualitas Buku Kimia Pegangan Guru dalam Mengimplementasikan Kurikulum 2013. S2 thesis, UNY.
Text
tesis-nurhidayani-13701251002.pdf Restricted to Registered users only Download (1MB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk: (1) mengembangkan aspek dan indikator penilaian buku ajarkimia pegangan guru yang dapat digunakan sebagai dasar untuk menyusun instrumen yang baik untuk menilai buku ajar kimiaSMA kelas X, (2) menguji validitas dan reliabilitas instrumen penilaian buku ajarkimiapegangan guru, dan (3) menghasilkan produk akhir berupa instrumen penilaian kualitas buku kimia yang telah diuji validitas dan reliabilitasnya. penelitian pengembangan ini mengacu pada model Borg & Gall. Desain penelitian dikelompokkan menjadi delapan prosedur pengembangan, yang terdiri dari: (a) penelitian pendahuluan dan pengumpulan informasi awal, (b) perencanaan atau penentuan komponen yang dinilai, (c) mengembangkan produk awal, (d) melakukan validasi instrumen dari ahli, (e) melakukan revisi produk awal, (f) uji coba 1 dan revisi, (g) uji coba 2 dan revisi, dan (h) penyebarluasan dan implementasi. Subjek uji coba terbatas terdiri dari lima guru kimia di SMA Yogyakarta. Subjek uji coba lapangan terdiri dari sembilan guru kimia di empatkabupaten di Yogyakarta. Pengumpulan data menggunakan angket dalam bentuk lembaran penilaian buku teks kimia yang dilengkapi rubrik penilaian dan pedoman penilaian instrumen. Data dianalisis dengan menggunakan validitas isi dari Aiken dan reliabilitas instrumen dengan menggunakan intraclass correlation coefficient (ICC). Hasil penelitian berupa instrumen penilaian kualitas buku kimia pegangan guru berbasis Kurikulum 2013. Ditinjau dari aspek isi, aspek penyajian,aspek bahasa, dan aspek grafika instrumen penilaian buku ajar kimia pegangan gurutermasuk dalam kategori baik berdasarkan indeks validitastiap-tiap butir instrumen ≥0,5 dan koefisienreliabilitas tinggi> 0,7.
Item Type: | Thesis (S2) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | buku ajar kimia, instrumen penilaian, validitas, reliabilitas |
Subjects: | Pendidikan > Kurikulum dan Teknologi Pendidikan |
Divisions: | Sekolah Pascasarjana (SPS) > Penelitian dan Evaluasi Pendidikan |
Depositing User: | Perpustakaan Pascasarjana |
Date Deposited: | 19 Jun 2015 03:31 |
Last Modified: | 23 Jun 2022 07:25 |
URI: | http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/20964 |
Actions (login required)
View Item |