PENGELOLAAN DIRI MAHASISWA BIDIKMISI ANGKATAN 2011 DALAM TUNTUTAN AKADEMIK JURUSAN BIMBINGAN DAN KONSELING FAKULTAS ILMU PENDIDIKAN

Retno Triantoro, Retno (2015) PENGELOLAAN DIRI MAHASISWA BIDIKMISI ANGKATAN 2011 DALAM TUNTUTAN AKADEMIK JURUSAN BIMBINGAN DAN KONSELING FAKULTAS ILMU PENDIDIKAN. S1 thesis, Fakultas Ilmu Pendidikan.

[img] Text
SKRIPSI.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB)

Abstract

Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mendeskripsikan bagaimana pengelolaan diri mahasiswa Bidikmisi dalam tuntutan akademik yang terdiri dari 4 aspek yaitu: 1) pendorongan diri, 2) penyusunan diri, 3) pengendalian diri, dan 4) pengembangan diri. Penelitian ini menggunakan metode penelitian deskriptif kualitatif. Subyek dalam penelitian ini adalah 3 mahasiswa Bidikmisi dengan kriteria 1) Mahasiswa Bidikmisi angkatan 2011 Prodi Bimbingan dan Konseling Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Yogyakarta, 2) mahasiswa penerima beasiswa bidikmisi yang bersedia menjadi subjek penelitian. Metode pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan wawancara, observasi, dan dokumentasi. Instrumen yang digunakan adalah pedoman wawancara dan pedoman observasi. Uji keabsahan data dilakukan dengan triangulasi metode dan triangulasi sumber. Teknik analisis data yang digunakan yaitu model interaktif yang terdiri dari reduksi data, penyajian data (display data), dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian terhadap ketiga mahasiswa Bidikmisi angkatan 2011 Prodi Bimbingan dan Konseling Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Yogyakarta dalam tuntutan akademiknya tergolong cukup baik. Hal ini ditunjukkan dari keempat aspek yang terdapat pada pengelolaan diri tiga diantaranya dilakukan dengan baik yaitu aspek pendorongan diri, pengendalian diri dan pengembangan diri, sedangkan aspek penyusunan diri kurang dapat dikelola dengan baik. Hal ini dapat dijelaskan dari beberapa aspek sebagai berikut: 1) pendorongan diri, ketiga informan berkeinginan untuk berhasil dan dapat meraih apa yang menjadi cita-citanya, 2) penyusunan diri, dua dari tiga informan kadang-kadang hadir dalam perkuliahan sebelum waktu perkuliahan dimulai, 3) pengendalian diri, ketiga informan menyusun tempat belajar agar nyaman dalam belajar, berdiskusi untuk menyelesaikan permasalahan belajar yang tidak dapat diselesaikan sendiri, menyelesaikan tugas dengan tuntas dan mencari informasi untuk menambah pengetahuan, 4) pengembangan diri, ketiga informan mengikuti paduan suara, catur, melakukan kegiatan belajar kelompok. Kata kunci: pengelolaan diri, mahasiswa Bidikmisi, tuntutan akademik

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: Pendidikan > Psikologi Pendidikan dan Bimbingan
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan dan Psikologi (FIPP) > Bimbingan dan Konseling
Depositing User: Admin Psikologi Pendidikan dan Bimbingan FIP
Date Deposited: 10 Jun 2015 00:13
Last Modified: 29 Jan 2019 23:19
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/20169

Actions (login required)

View Item View Item