PEMANFAATAN MEDIA PEMBELAJARAN GEOGRAFI SMA DI KABUPATEN SLEMAN

Supriyati (2013) PEMANFAATAN MEDIA PEMBELAJARAN GEOGRAFI SMA DI KABUPATEN SLEMAN. S1 thesis, Fakultas Ilmu Sosial.

[img]
Preview
Text
RINGKASAN SKRIPSI.pdf

Download (226kB) | Preview
[img] Archive
PDF SKRIPSI SUPRIYATI_R 08.zip

Download (10MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tentang 1) ketersediaan media yang meliputi a) jenis, b) jumlah dan c) kondisi, 2) pemanfaatan media pembelajaran, 3) kesulitan yang dihadapi dan 4) upaya pemanfaatan media pembelajaran geografi SMA di Kabupaten Sleman. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif. Data penelitian merupakan data kuantitatif. Penelitian dilakukan di SMA di Kabupaten Sleman pada bulan September-November 2012. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh guru geografi SMA dan siswa SMA kelas X, XI IPS dan XII IPS di Kabupaten Sleman, yang meliputi 45 SMA, terdiri dari 17 SMA Negeri dan 28 SMA Swasta. SMA yang dijadikan subyek penelitian ditentukan dengan teknik proportional random sampling sehingga diperoleh 16 SMA. Jumlah sampel guru dan siswa ditentukan secara purposive sampling, dalam hal ini jumlah guru masing-masing sekolah 1 orang dan siswanya sebanyak 6 orang, sehingga jumlah keseluruhan sampel guru sebanyak 16 orang dan siswa sebanyak 96 orang. Pengambilan data dalam penelitian ini adalah dengan menggunakan metode angket, wawancara dan observasi. Teknik analisis yang digunakan adalah analisis statistik deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa 1) Ketersediaan media pembelajaran geografi SMA di Kabupaten Sleman meliputi: a) jenis media yang paling banyak dimiliki sekolah adalah peta, atlas dan globe b) jumlah media termasuk kategori kurang dan c) kondisi media pembelajaran tergolong baik. 2) Pemanfaatan media pembelajaran geografi SMA di Kabupaten Sleman dapat dilihat dari: variasi media tergolong sedang, yaitu 68,75 persen; faktor pendorong memilih media tergolong tinggi, yaitu 50 persen; tanggapan siswa tergolong tinggi, yaitu 62,50 persen dan kesempatan siswa tergolong sedang, yaitu 75 persen. 3) Kesulitan yang dihadapi guru tergolong tinggi, yaitu 68,75 persen. Kesulitan tersebut antara lain terbatasnya: ketersediaan media, tenaga, biaya, dan waktu. 4) Upaya yang dilakukan guru tergolong sedang, yaitu 87,50 persen. Upaya yang dilakukan guru antara lain: guru mengusahakan untuk mengadakan media dengan cara meminta melalui sekolah, mengusahakan sendiri dengan membuat, mencari, meminjam maupun membeli sendiri, menugaskan kepada siswa, sumbangan, guru mengikuti kegiatan MGMP, pelatihan dan seminar. Kata kunci: Media, Pembelajaran, Geografi.

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: Pendidikan > Media Pendidikan
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial, Hukum dan Ilmu Politik (FISHIPOL) > Pendidikan Geografi
Depositing User: Admin Administrasi Negara FIS
Date Deposited: 20 May 2015 00:39
Last Modified: 29 Jan 2019 22:24
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/18709

Actions (login required)

View Item View Item