SINTESIS DAN KARAKTERISASI LiMn2O4 DENGAN BANTUAN MATRIKS POLIMER PADA VARIASI TEMPERATUR KALSINASI

Prasetyo, Andri Eko (2013) SINTESIS DAN KARAKTERISASI LiMn2O4 DENGAN BANTUAN MATRIKS POLIMER PADA VARIASI TEMPERATUR KALSINASI. S1 thesis, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam.

[img] Text
SINTESIS DAN KARAKTERISASI LiMn2O4 DENGAN BANTUAN.docx

Download (13kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk melakukan sintesis dan karakterisasi LiMn2O4 dengan bantuan matriks polimer dan mempelajari pengaruh variasi temperatur kalsinasi terhadap kristalinitas LiMn2O4 Sintesis LiMn2O4 dilakukan menggunakan bantuan matriks polimer dari campuran senyawa LiOH, Mn(CH3COO)2 dan etilen glikol pada tekanan standar dan temperatur 150 oC selama 6 jam. Variabel temperatur kalsinasi yaitu: 400, 500, 600, 700, 800 dan 900 oC. Karakterisasi serbuk yang diperoleh dilakukan dengan teknik Difraksi Sinar-X (XRD). Analisis struktur kristal senyawa LiMn2O4 dari data Difraksi Sinar-X dilakukan dengan menggunakan program U-Fit. Pengaruh temperatur kalsinasi pada sintesis LiMn2O4 dengan bantuan matriks polimer adalah semakin tinggi temperatur kalsinasi, maka sifat kristalinitas senyawa LiMn2O4 semakin baik, karakter struktur tidak berubah yaitu ortorombik Fddd dan temperatur kalsinasi optimal dicapai pada temperatur 900oC. Kata kunci : LiMn2O4, matriks polimer, kalsinasi, ortorombik.

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Kimia
Divisions: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) > Jurusan Pendidikan Kimia > Kimia
Depositing User: Admin Kimia FMIPA
Date Deposited: 18 May 2015 03:20
Last Modified: 29 Jan 2019 22:24
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/18700

Actions (login required)

View Item View Item