maryati, Maryati (2015) IMPLEMENTASI MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE TEAM ASSISTED INDIVIDUALIZATION (TAI) UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR AKUNTANSI SISWA KELAS XI AKUNTANSI 3 SMKN 1 GODEAN TAHUN AJARAN 2014/2015. S1 thesis, Fakultas Ekonomi UNY.
|
Other
SKRIPSI MARYATI.PDF Download (35MB) | Preview |
Abstract
ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan Hasil Belajar Akuntansi Kompetensi Dasar Mendeskripsikan Pengelolaan Kartu Aktiva Tetap, Mengidentifikasi Data Mutasi Aktiva Tetap, dan Mengidentifikasi Penyusutan dan Akumulasi Penyusutan Aktiva Tetap Siswa Kelas XI Akuntansi 3 SMKN 1 Godean dengan Implementasi Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Team Assisted Individualizatin (TAI). Penelitian ini merupakan Penelitian Tindakan Kelas yang dilaksanakan selama dua siklus. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, tes, dan dokumentasi. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah lembar observasi hasil belajar afektif, tes hasil belajar kognitif, dan catatan lapangan. Analisis data yang digunakan untuk mengetahui peningkatan hasil belajar adalah analisis data kuantitatif dengan persentase. Berdasarkan hasil penelitian disimpulkan bahwa Implementasi Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Team Assisted Individualization (TAI) dapat meningkatkan Hasil Belajar Akuntansi Kompetensi Dasar Mendeskripsikan Pengelolaan Kartu Aktiva Tetap, Mengidentifikasi Data Mutasi Aktiva Tetap, serta Mengidentifikasi Penyusutan dan Akumulasi Penyusutan Aktiva Tetap Siswa Kelas XI Akuntansi 3 SMKN 1 Godean tahun ajaran 2014/2015 yang dibuktikan dengan adanya peningkatan hasil belajar afektif dan kognitif. Peningkatan hasil belajar afektif meningkat sebesar 11,28% atau pada siklus I sebesar 73,18% menjadi 84,46% pada siklus II. Peningkatan nilai rata-rata kelas hasil belajar kognitif melalui pre test dan post test pada siklus I meningkat sebesar 3,58 atau dari 72,48 menjadi 76,06. Sementara itu pada siklus II meningkat sebesar 12,78 atau dari 68,94 menjadi 81,72. Peningkatan ketuntasan klasikal pada siklus I sebesar 19,36% atau dari 45,16% menjadi 64,52%. Sementara pada siklus II meningkat sebesar 34,375% atau dari 46,875% menjadi 81,25%. Kata kunci: Hasil Belajar Akuntansi, Model Pembelajaran Kooperatif Tipe TAI.
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Subjects: | Umum > Penelitian Pendidikan > Pendidikan (Umum) Ilmu Sosial > Ekonomi > Akuntansi |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) > Pendidikan Akuntansi |
Depositing User: | Admin Akuntansi FE |
Date Deposited: | 15 May 2015 03:20 |
Last Modified: | 29 Jan 2019 22:20 |
URI: | http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/18608 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |