Kumaratih, Minarti (2014) PENGGUNAAN DIALEK JAWA TIMUR DALAM WACANA “RUJAK CINGUR” MAJALAH PANJEBAR SEMANGAT. S1 thesis, Universitas Negeri Yogyakarta.
|
Text
Minarti Kumaratih 07205244005.pdf Download (31MB) | Preview |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan aspek fonologis, morfologis, leksikal, dan semantik pada penggunaan dialek Jawa Timur dalam wacana Rujak Cingur majalah Panjebar Semangat. Fokus dalam penelitian ini adalah aspek fonologis, morfologis, leksikal, dan semantik pada penggunaan dialek Jawa Timur dalam wacana Rujak Cingur majalah Panjebar Semangat. Teknik pengambilan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah teknik baca dan catat. Jenis data dalam penelitian ini berupa kata yang mengindikasikan adanya dialek Jawa Timur. Data dianalisis dengan teknik analisis deskriptif, yaitu mengidentifikasi dan mendeskripsikan aspek fonologis, morfologis, leksikal, dan semantik pada penggunaan dialek Jawa Timur dalam wacana Rujak Cingur majalah Panjebar Semangat. Keabsahan data dicapai dengan validitas dan reliabilitas. Validitas ditempuh dengan validitas semantis, pertimbangan ahli, dan triangulasi sumber dan teori. Reliabilitas yang digunakan adalah reliabilitas intrarater. Hasil penelitian ini ditemukan wujud kekhasan penggunaan dialek Jawa Timur dalam wacana Rujak Cingur majalah Panjebar Semangat dalam empat aspek, yaitu (1) aspek fonologi pada dialek Jawa Timur adalah penambahan fonem [?] atau glotal stop pada setiap kata yang berakhir dengan suku kata terbuka. Selain itu ditemuan juga pelafalan fonem [ŋ] menjadi [?], [h] menjadi [?], dan [s] mejadi [ṭ]; (2) aspek morfologi pada dialek Jawa Timur adalah kata-kata yang mendapat akhiran (–na) identik dengan dialek Jawa Timur; (3) aspek leksikal pada dialek Jawa Timur adalah penemuan beberapa kosa kata baru yang hanya digunakan di wilayah kebahasaan dialek Jawa Timur; (4) aspek semantik pada dialek Jawa Timur adalah penemuan homonim yaitu kata dengan bunyi yang sama tetapi memiliki perbedaan arti.
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | dialek, panjebar semangat |
Subjects: | Bahasa dan Sastra > Bahasa Jawa |
Divisions: | Fakultas Bahasa, Seni dan Budaya (FBSB) > Pendidikan Bahasa Daerah |
Depositing User: | Admin Pendidikan Bahasa Jawa FBS |
Date Deposited: | 05 May 2015 02:10 |
Last Modified: | 29 Jan 2019 22:01 |
URI: | http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/18111 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |