DAMPAK INDUSTRI KERAJINAN KAYU BATIK TERHADAP KEHIDUPAN SOSIAL EKONOMI MASYARAKAT DI DUSUN DONGKELAN DESA PANGGUNGHARJO KECAMATAN SEWON KABUPATEN BANTUL YOGYAKARTA

Arini, Yeni (2013) DAMPAK INDUSTRI KERAJINAN KAYU BATIK TERHADAP KEHIDUPAN SOSIAL EKONOMI MASYARAKAT DI DUSUN DONGKELAN DESA PANGGUNGHARJO KECAMATAN SEWON KABUPATEN BANTUL YOGYAKARTA. S1 thesis, Fakultas Ilmu Sosial.

[img]
Preview
Text
Halaman Depan 08.10.040 Yen d.pdf

Download (352kB) | Preview
[img]
Preview
Text
ABSTRAK.. 08.10.040 Yen d.pdf

Download (22kB) | Preview
[img]
Preview
Text
3 BAB I 08.10.040 Yen d.pdf

Download (35kB) | Preview
[img]
Preview
Text
4 BAB II 08.10.040 Yen d.pdf

Download (57kB) | Preview
[img]
Preview
Text
5 BAB III 08.10.040 Yen d.pdf

Download (38kB) | Preview
[img]
Preview
Text
6 BAB IV 08.10.040 Yen d.pdf

Download (75kB) | Preview
[img]
Preview
Text
7.BAB V 08.10.040 Yen d.pdf

Download (32kB) | Preview
[img]
Preview
Text
Lampiran 08.10.040 Yen d4.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Penelitian dilatarbelakangi oleh keberadaan industri kayu motif batik dan banyaknya warga di Dusun Dongkelan yang bekerja di industri kayu motif batik. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dampak industri kerajinan kayu motif batik terhadap kehidupan sosial dan ekonomi masyarakat di Dusun Dongkelan Desa Panggungharjo Kecamatan Sewon Kabupaten Bantul Yogyakarta. Metode penelitian yang digunakan penelitian kualitatif yaitu penelitian yang mendasarkan pada fenomena alamiah atau natural. Subjek penelitian terdiri dari pemilik usaha, pengrajin dan tokoh masyarakat. Data dikumpulkan melalui observasi, wawancara dan dokumentasi. Analisis data menggunakan model interaktif sebagaimana diajukan oleh Miles dan Huberman yang terdiri dari pengumpulan data, reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan atau verifikasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa 1) industri kerajinan kayu motif batik telah membawa dampak sosial dan ekonomi masyarakat Dongkelan. Dampak perubahan sosial ditandai dengan banyaknya warga yang bekerja di industri tersebut, mampu meningkatkan status sosial masyarakat, sedangkan warga yang bermata pencaharian di kegiatan pertanian semakin kurang. Kondisi ekonomi yang semakin baik telah berdampak pada meningkatnya akses pendidikan, informasi dan teknologi. 2) dampak yang ditimbulkan bersifat positif yaitu mampu menghasilkan perubahan sosial yang lebih baik seperti peningkatan status sosial sebagai akibat peningkatan ekonomi dan tingkat pendidikan anggota keluarga pengrajin. 3) dampak yang bersifat negatif yaitu adanya persaingan di antara warga. Para pengusaha industri kerajinan bersaing untuk mendapatkan pekerja, dan pemasaran. Kecurangan para pemilik usaha pada sistem mempromosikan barang dagangannya kepada konsumen Kata kunci: Industri Kerajinan, Dampak, Sosial dan Ekonomi

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: Umum > Penelitian
Ilmu Sosial > Sosiologi Antropologi
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial, Hukum dan Ilmu Politik (FISHIPOL) > Pendidikan Sosiologi
Depositing User: Admin Pendidikan Sosiologi FIS
Date Deposited: 05 May 2015 01:31
Last Modified: 29 Jan 2019 22:01
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/18098

Actions (login required)

View Item View Item