PENGARUH PERSEPSI MAHASISWA AKUNTANSI TENTANG PAJAK DAN BREVET PAJAK TERHADAP MINAT BERPROFESI DI BIDANG PERPAJAKAN

Ramadhani Alfie Rizky, Rizky (2013) PENGARUH PERSEPSI MAHASISWA AKUNTANSI TENTANG PAJAK DAN BREVET PAJAK TERHADAP MINAT BERPROFESI DI BIDANG PERPAJAKAN. S1 thesis, Fakultas Ekonomi.

[img]
Preview
Text
SKRIPSI.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: (1) Pengaruh Persepsi Mahasiswa Prodi Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Yogyakarta tentang Pajak terhadap Minat Berprofesi di Bidang Perpajakan, (2) Pengaruh Persepsi Mahasiswa Prodi Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Yogyakarta tentang Brevet Pajak terhadap Minat Berprofesi di Bidang Perpajakan, dan (3) Pengaruh Persepsi Mahasiswa Prodi Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Yogyakarta tentang Pajak dan Brevet Pajak terhadap Minat Berprofesi di Bidang Perpajakan. Penelitian ini termasuk penelitian kuantitatif. Populasi penelitian ini adalah 432 mahasiswa Prodi Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Yogyakarta dan sampelnya diambil 115 mahasiswa. Instrumen dalam penelitian ini adalah kuesioner. Uji instrumen dilakukan pada 30 mahasiswa. Penelitian ini menggunakan uji normalitas, uji multikolinieritas, uji heterokedastisitas, dan uji linearitas untuk uji asumsi klasik dan analisis regresi linier sederhana serta analisis regresi linier berganda untuk uji hipotesis.Hasil penelitian menunjukkan bahwa Persepsi tentang Pajak dan Persepsi tentang Brevet Pajak berpengaruh positif terhadap Minat Berprofesi di Bidang Perpajakan bagi Mahasiswa Prodi Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Yogyakarta, baik secara parsial maupun simultan. Persepsi tentang Pajak berpengaruh positif terhadap Minat Berprofesi di Bidang Perpajakan bagi Mahasiswa Prodi Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Yogyakarta ditunjukkan dengan nilai koefisien regresi sebesar 0,609. Persepsi tentang Brevet Pajak berpengaruh positif terhadap Minat Berprofesi di Bidang Perpajakan bagi Mahasiswa Prodi Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Yogyakarta ditunjukkan dengan nilai koefisien regresi sebesar 1,368. Persepsi tentang Pajak dan Brevet Pajak berpengaruh positif terhadap Minat Berprofesi di Bidang Perpajakan bagi Mahasiswa Prodi Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Yogyakarta ditunjukkan dengan nilai koefisien regresi masing-masing sebesar 0,221 dan 1,194. Kata kunci: minat, persepsi, profesi, pajak, brevet pajak.

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: Ilmu Sosial > Ekonomi > Akuntansi
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) > Pendidikan Akuntansi
Depositing User: Admin Akuntansi FE
Date Deposited: 30 Apr 2015 10:30
Last Modified: 29 Jan 2019 21:49
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/17745

Actions (login required)

View Item View Item