Dyahpuspita, Nurrina (2015) PENGARUH METODE SQ3R TERHADAP KEMAMPUAN MEMBACA PEMAHAMAN SISWA KELAS IV.2 SD MUHAMMADIYAH MUTIHAN TAHUN AJARAN 2014/2015. S1 thesis, PGSD.
|
Text
NURRINA DYAHPUSPITA_11108241018.pdf Download (4MB) | Preview |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruhmetode SQ3R terhadap kemampuan membaca pemahaman siswa kelas IV SD Muhammadiyah Mutihan tahun ajaran 2014/2015. Jenis penelitian ini adalah penelitian quasi eksperimen dengan desain nonequivalent control group design. Variabel dalam penelitian ini adalah metode SQ3R (X) dan kemampuan membaca pemahaman (Y). Kelompok eksperimen yaitu siswa kelas IV.2 dan kelompok kontrol yaitu siswa kelas IV.3 SD Muhammadiyah Mutihan. Teknik pengumpulan data penelitian berupa observasi dan tes. Teknik analisis data untuk menguji hipotesis menggunakan rumus t-test yang didahului uji homogenitas varians. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kemampuan membaca pemahaman dengan metode SQ3R lebih tinggi daripada kemampuan membaca pemahaman dengan metode diskusi bagi siswa kelas IV SD Muhammadiyah Mutihan. Hal tersebut dibuktikan dari hasil t-test dengan taraf signifikansi 5% (derajat kepercayaan 95%) diperoleh t hitung (2,646) > t tabel (2,021). Nilai t hitung > t tabel menunjukkan bahwa kemampuan membaca pemahaman kedua kelompok berbeda secara signifikan. Berdasarkan nilai t itung tersebut, dapat disimpulkan bahwa pengaruh metode SQ3R lebih efektif dibandingkan dengan metode diskusi. Kata kunci: metode SQ3R, membaca pemahaman, siswa Kelas IV SD
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Subjects: | Bahasa dan Sastra > Bahasa dan Sastra Indonesia Pendidikan > Pra Sekolah dan Sekolah Dasar > Pendidikan Guru Sekolah Dasar |
Divisions: | Fakultas Ilmu Pendidikan dan Psikologi (FIPP) > PGSD - Pendidikan Guru Sekolah Dasar |
Depositing User: | Admin PGSD FIP |
Date Deposited: | 23 Apr 2015 00:15 |
Last Modified: | 29 Jan 2019 21:33 |
URI: | http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/17328 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |