ABSTRAK PENGARUH KEPEMIMPINAN KEPALA SEKOLAH DAN LINGKUNGAN KERJA TERHADAP PROFESIONALISME GURU DAN KEPUASAN KERJA GURU SMA NEGERI DI SLEMAN YOGYAKARTA

Nurpalesa Lisa, Lisa (2014) ABSTRAK PENGARUH KEPEMIMPINAN KEPALA SEKOLAH DAN LINGKUNGAN KERJA TERHADAP PROFESIONALISME GURU DAN KEPUASAN KERJA GURU SMA NEGERI DI SLEMAN YOGYAKARTA. S1 thesis, Fakultas Ekonomi.

[img]
Preview
Text
SKRIPSI.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

ABSTRAK PENGARUH KEPEMIMPINAN KEPALA SEKOLAH DAN LINGKUNGAN KERJA TERHADAP PROFESIONALISME GURU DAN KEPUASAN KERJA GURU SMA NEGERI DI SLEMAN YOGYAKARTA Oleh: LISA NURPALESA 10404241002 Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: (1) Pengaruh kepemimpinan kepala sekolah dan lingkungan kerja terhadap profesionalisme guru. (2) Pengaruh kepemimpinan kepala sekolah dan lingkungan kerja terhadap kepuasan kerja. (3) Pengaruh profesionalisme guru terhadap kepuasan kerja. Penelitian ini merupakan penelitian ex-post facto, yang tergolong penelitian asosiatif kausal. Populasi yang digunakan dalam penelitian ini adalah SMA Negeri di Sleman Yogyakarta sebanyak 17 sekolah. Sampel penelitian ini diambil 3 sekolah dengan menggunakan teknik random sampling. Dari ketiga sekolah tersebut terdapat 115 orang guru yang seluruhnya digunakan sebagai subyek penelitian (responden). Pengumpulan data dilakukan dengan angket dan dokumentasi. Angket digunakan untuk memperoleh data tentang kepemimpinan kepala sekolah, lingkungan kerja, profesionalisme guru, dan kepuasan kerja. Dokumentasi digunakan untuk memperoleh nama-nama SMA Negeri di Sleman Yogyakarta dan jumlah guru pada masing-masing sekolah yang dijadikan sampel. Analisis data yang digunakan adalah analisis jalur dengan menggunakan program AMOS 21.0. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) Ada pengaruh positif dan signifikan kepemimpinan kepala sekolah terhadap profesionalisme guru dengan nilai koefisien jalur standar sebesar 0,322 dan critical ratio sebesar 2,776. (2) Tidak ada pengaruh dan tidak signifikan lingkungan kerja terhadap profesionalisme guru dengan nilai koefisien jalur standar sebesar 0,155 dan critical ratio sebesar 1,342. (3) Ada pengaruh positif dan signifikan kepemimpinan kepala sekolah terhadap kepuasan kerja dengan nilai koefisien jalur standar sebesar 0,400 dan critical ratio sebesar 4,530. (4) Tidak ada pengaruh dan tidak signifikan lingkungan kerja terhadap kepuasan kerja dengan nilai koefisien jalur standar sebesar -0,19 dan critical ratio sebesar -0,812. (5) Ada pengaruh positif dan signifikan profesionalisme guru terhadap kepuasan kerja dengan nilai koefisien jalur standar sebesar 0,306 dan critical ratio sebesar 2,832. Kata kunci: kepemimpinan kepala sekolah, lingkungan kerja, profesionalisme guru, kepuasan kerja.

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: Ilmu Sosial > Ekonomi > Ekonomi
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) > Pendidikan Ekonomi
Depositing User: Admin Pendidikan Ekonomi FE
Date Deposited: 22 Apr 2015 00:42
Last Modified: 29 Jan 2019 21:28
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/17196

Actions (login required)

View Item View Item