ANALISIS PENAGIHAN PAJAK ORANG PRIBADI TERHADAP KEPATUHAN WAJIB PAJAK ORANG PRIBADI PADA KPP PRATAMA MAGELANG TAHUN 2011-2013.

Nisa Rulli Khoirun, Nisa (2014) ANALISIS PENAGIHAN PAJAK ORANG PRIBADI TERHADAP KEPATUHAN WAJIB PAJAK ORANG PRIBADI PADA KPP PRATAMA MAGELANG TAHUN 2011-2013. D3 thesis, Fakultas Ekonomi.

[img]
Preview
Text
TA RULLI KHOIRUN NISA- NIM 11409134048.pdf

Download (33MB) | Preview

Abstract

Tugas akhir ini bertujuan untuk mengetahui: (1) tingkat kepatuhan wajib pajak orang pribadi terhadap penagihan dengan surat teguran pada KPP Pratama Magelang tahun 2011-2013, (2) tingkat kepatuhan wajib pajak terhadap penagihan pajak dengan surat paksa pada KPP Pratama Magelang tahun 2011-2013, (3) kendala yang dihadapi Kantor Pelayanan Pajak Pratama Magelang dalam kegiatan penagihan tahun 2011-2013, (4) upaya yang dilakukan Kantor Pelayanan Pajak Pratama Magelang untuk mengatasi kendala dalam kegiatan penagihan tahun 2011-2013. Objek penelitian ini adalah wajib pajak orang pribadi yang mempunyai tunggakan pajak. Subjek yang diteliti adalah laporan dan dokumen yang terkait dengan kegiatan penagihan serta keterangan dari para pegawai bagian penagihan. Analisis data yang digunakan yaitu analisis data secara deskriptif kualitatif dan deskriptif kuantitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) tingkat kepatuhan wajib pajak orang pribadi terhadap penagihan pajak dengan surat teguran untuk tahun 2011 sebesar 4,47% termasuk dalam kategori rendah, tahun 2012 sebesar 25,08% termasuk dalam kategori rendah dan tahun 2013 sebesar 82,83% termasuk dalam kategori tinggi, (2)untuk kepatuhan wajib pajak orang pribadi terhadap surat paksa didapati hasil untuk tahun 2011 sebesar 59,63% termasuk dalam kategori kurang, tahun 2012 sebesar 23,30% termasuk dalam kategori rendah dan tahun 2013 sebesar 81,85% termasuk dalam kategori tinggi, (3) kendala yang dihadapi KPP Pratama Magelang dalam kegiatan penagihan adalah, tingkat kesadaran wajib pajak orang pribadi yang masih rendah, keengganan wajib pajak untuk membayar hutang pajaknya, kurangnya pengetahuan wajib pajak terhadap hak dan kewajian dalam bidang perpajakan dan pindahnya wajib pajak ke alamat baru tanpa pemberitahuan, (4) sedangkan upaya yang dilakukan KPP Pratama Magelang untuk menangani kendala dalam kegiatan penagihan adalah, melakukan sosialisasi dan himbauan kepada wajib, memberikan sanksi yang tegas kepada wajib pajak yang tidak taat membayar hutang pajaknya, melakukan sosialisasi mengenai hak dan kewajiban wajib pajak dalam bidang perpajakan, melakukan pembaruan data wajib pajak secara berkala.

Item Type: Thesis (D3)
Subjects: Ilmu Sosial > Ekonomi > Akuntansi
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) > Diploma 3 (D3) > D3 Akuntansi
Depositing User: Admin Akuntansi FE
Date Deposited: 17 Apr 2015 00:33
Last Modified: 29 Jan 2019 02:59
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/16814

Actions (login required)

View Item View Item