IDENTIFIKASI FAKTOR-FAKTOR PENDUKUNG AKADEMIK MAHASISWA DALAM MENEMPUH PENDIDIKAN DI PRODI PGSD PENDIDIKAN JASMANI JURUSAN POR UNIVERSITAS NEGERI YOGYAKARTA TAHUN 2013

Septa Triyanto, Septa Triyanto (2014) IDENTIFIKASI FAKTOR-FAKTOR PENDUKUNG AKADEMIK MAHASISWA DALAM MENEMPUH PENDIDIKAN DI PRODI PGSD PENDIDIKAN JASMANI JURUSAN POR UNIVERSITAS NEGERI YOGYAKARTA TAHUN 2013. S1 thesis, Fakultas Ilmu Keolahragaan.

[img]
Preview
Text
SKRIPSI SEPTA TRIYANTA-NIM 10604221017.pdf

Download (12MB) | Preview

Abstract

Permasalahan yang ada di Prodi PGSD Penjas jurusan POR FIK UNY adalah belum diketahuinya tingkat keberhasilan dari faktor-faktor akademik yang mendukung mahasiswa dalam menempuh pendidikan di Prodi PGSD Penjas tahun 2013. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan mengidentifikasi faktor-faktor akademik apa saja yang mendukung mahasiswa dalam menempuh pendidikan di Prodi PGSD Pendidikan Jasmani jurusan POR FIK UNY. Metode yang dilakukan dalam penelitian ini adalah metode survey. Subjek penelitian ini adalah mahasiswa yang menempuh pendidikan di Prodi PGSD Pendidikan Jasmani Jurusan POR Universitas Negeri Yogyakarta angkatan 2010, 2011, dan 2012 sejumlah 284 mahasiswa. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan angket. Teknik analisis yang digunakan adalah statistik deskriptif kuantitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa faktor-faktor akademik yang mendukung mahasiswa dalam menempuh pendidikan di Prodi PGSD jurusan POR FIK UNY tahun 2013 adalah “Tinggi” mencapai 59,33%. Faktor-faktor akademik tersebut meliputi: kurikulum dengan dukungan “Tinggi” (61,31%), dosen dengan dukungan “Sangat Tinggi” (65,83%), mahasiswa dengan dukungan “Tinggi” (49,25%), layanan Akademik dengan dukungan “Sangat Tinggi” (60,80%), serta sarana dan prasarana dengan dukungan “Sangat Tinggi” (62,81%).

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: Olahraga
Olahraga > Other
Olahraga > Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi
Divisions: Fakultas Ilmu Keolahragaan dan Kesehatan (FIKK) > Pendidikan Olahraga > Pendidikan Jasmani, Kesehatan Dan Rekreasi (PJKR)
Depositing User: Admin Pendidikan Olahraga FIK
Date Deposited: 16 Apr 2015 01:55
Last Modified: 29 Jan 2019 21:10
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/16696

Actions (login required)

View Item View Item