HUBUNGAN ANTARA PANJANG LENGAN, KEKUATAN OTOT LENGAN, FLEKSIBILITAS PERGELANGAN TANGAN DAN KEKUATAN OTOT PERUT DENGAN JAUHNYA HASIL LEMPARAN KE DALAM (THROW-IN) SISWA PUTRA YANG MENGIKUTI EKSTRAKURIKULER SEPAKBOLA DI SMP N 2 WONOSARI

Budi Pramono, Benediktus Leo Budi Pramono (2013) HUBUNGAN ANTARA PANJANG LENGAN, KEKUATAN OTOT LENGAN, FLEKSIBILITAS PERGELANGAN TANGAN DAN KEKUATAN OTOT PERUT DENGAN JAUHNYA HASIL LEMPARAN KE DALAM (THROW-IN) SISWA PUTRA YANG MENGIKUTI EKSTRAKURIKULER SEPAKBOLA DI SMP N 2 WONOSARI. S1 thesis, UNY.

[img]
Preview
Text
LEO.pdf

Download (66MB) | Preview

Abstract

Permasalahan dalam penelitian ini adalah teknik lemparan ke dalam siswa putra yang mengikuti ekstrakurikuler sepakbola di Sekolah Menengah Pertama Negeri 2 Wonosari masih belum menunjukkan hasil lemparan yang jauh, dan masih sering melakukan kesalahan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara panjang lengan, kekuatan otot lengan, fleksibilitas pergelangan tangan dan kekuatan otot perut dengan jauhnya hasil lemparan ke dalam siswa putra yang mengikuti ekstrakurikuler sepakbola di Sekolah Menengah Pertama Negeri 2 Wonosari. Jenis penelitian ini adalah penelitian korelasional dengan metode survei yaitu pengumpulan datanya menggunakan tes dan pengukuran. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa putra yang mengikuti ekstrakurikuler sepakbola, yaitu 32 anak. Teknik pengambilan sampel menggunakan teknik purposive sampling yang berjumlah 20 anak. Pengambilan data untuk variabel panjang lengan dengan menggunakan pita meteran dengan satuan Cm (Centimeter), kekuatan otot lengan dengan tes push-up, untuk tes fleksibilitas pergelangan tangan dengan menggunakan goniometer modifikasi serta untuk tes kekuatan otot perut dengan menggunakan tes sit-up, sedangkan untuk instrumen tes lemparan ke dalam dengan cara testi melempar bola sejauh-jauhnya. Teknik analisis data menggunakan analisis regresi dan korelasi, baik secara sederhana maupun ganda, melalui uji prasyarat normalitas dan linearitas. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1). Terdapat hubungan antara variabel panjang lengan dengan jauhnya hasil lemparan ke dalam 2). Terdapat hubungan antara kekuatan otot lengan dengan jauhnya hasil lemparan ke dalam 3). Terdapat hubungan antara fleksibilitas pergelangan tangan dengan jauhnya hasil lemparan ke dalam 4). Terdapat hubungan antara kekuatan otot perut dengan jauhnya hasil lemparan ke dalam 5). Secara bersama-sama terdapat hubungan antara panjang lengan, kekuatan otot lengan, fleksibilitas pergelangan tangan dan kekuatan otot perut dengan jauhnya hasil lemparan ke dalam siswa putra yang mengikuti ekstrakurikuler sepakbola di Sekolah Menengah Pertama Negeri 2 Wonosari.

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: Olahraga
Olahraga > Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi
Divisions: Fakultas Ilmu Keolahragaan dan Kesehatan (FIKK) > Pendidikan Olahraga > Pendidikan Jasmani, Kesehatan Dan Rekreasi (PJKR)
Depositing User: Admin Pendidikan Olahraga FIK
Date Deposited: 14 Apr 2015 06:26
Last Modified: 29 Jan 2019 20:59
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/16411

Actions (login required)

View Item View Item