Ahsan, Prasetyo (2015) ENSIKLOPEDIA KOMPUTER DIGITAL BERBASIS MULTIMEDIA. S1 thesis, Universitas Negeri Yogyakarta.
|
Text
1 - Skripsi Ahsan Prasetyo - 08520244062.pdf Download (2MB) | Preview |
Abstract
Tujuan dari penelitian ini adalah: (1) mengembangkan ensiklopedia digital berbasis multimedia tentang komputer, (2) mengetahui kelayakan perangkat lunak dilihat dari aspek functionality, usability, maintainability, dan portability. Penelitian ini menggunakan metode penelitian dan pengembangan atau Research and Development. Hasil penelitian ini adalah: (1) perangkat lunak menyediakan informasi tentang istilah komputer yang disajikan dalam bentuk teks dan ditambahkan gambar serta video untuk memperjelas informasi. Perangkat lunak ini bisa digunakan sebagai alternatif referensi dalam mencari istilah komputer sehingga perangkat lunak tersebut telah memenuhi kebutuhan pengguna, (2) uji kelayakan terhadap perangkat lunak yang dikembangkan dari aspek functionality menurut ahli software dalam bidang multimedia secara keseluruhan memperoleh persentase sebesar 86,20%, sehingga perangkat lunak termasuk dalam kategori sangat layak. Hasil pengujian dari aspek usability menurut user secara keseluruhan memperoleh persentase sebesar 81,45%, sehingga perangkat lunak termasuk dalam kategori sangat layak. Hasil pengujian dari aspek maintainability menunjukkan bahwa perangkat lunak dikembangkan menggunakan Adobe Flash. Adobe Flash membuat perangkat lunak mudah untuk dilakukan perbaikan sehingga diperoleh kesimpulan bahwa perangkat lunak mudah untuk diperbaiki. Hasil pengujian dari aspek portability menunjukkan bahwa sistem dapat berjalan di beberapa sistem operasi. Sistem operasi tersebut adalah Windows, Linux, dan Mac. Kata kunci: Ensiklopedia Digital, Ensiklopedia Komputer, Software, Flash
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Subjects: | Teknik & Teknologi > Teknik Elektronika |
Divisions: | Fakultas Teknik (FT) > Pendidikan > Pendidikan Teknik Informatika |
Depositing User: | pend elektronika ft |
Date Deposited: | 13 Apr 2015 06:46 |
Last Modified: | 29 Jan 2019 20:49 |
URI: | http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/16158 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |