ANALISIS KADAR NATRIUM DALAM BERBAGAI JENIS SUSU SEGAR DENGAN ASAM SALISILAT SEBAGAI PENGENDAP KASEIN SECARA SPEKTROFOTOMETRI SERAPAN ATOM

Zainurrahman, - (2011) ANALISIS KADAR NATRIUM DALAM BERBAGAI JENIS SUSU SEGAR DENGAN ASAM SALISILAT SEBAGAI PENGENDAP KASEIN SECARA SPEKTROFOTOMETRI SERAPAN ATOM. S1 thesis, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam.

[img] Text
Abstak Indonesia.docx

Download (12kB)

Abstract

Penelitian ini dilakukan berdasarkan studi laboratoris di laboratorium Penelitian Jurusan Pendidikan Kimia, Fakultas MIPA Universitas Negeri Yogyakarta. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui kadar ion logam natrium pada filtrat dan endapan kasein dari susu sapi dan susu kambing yang dianalisis secara Spektrofotometri Serapan Atom (SSA) dengan asam salisilat sebagai pengendap kasein. Selanjutnya ditentukan signifikansi dari kadar ion logam natrium pada filtrat dan endapan kasein pada kedua jenis susu yang digunakan. Subjek penelitian adalah susu sapi dari UP3KH Fakultas Kedokteran Hewan UGM dan susu kambing dari peternakan kambing Etawa Bumi ku Hijau, Yogyakarta. Pengendapan kasein dalam susu dilakukan menggunakan asam salisilat 0,1 M. Pengendapan kasein pada pH 4,6, karena berada dalam titik isoelektriknya. Endapan dari filtrat dipisahkan, kemudian didestruksi kering pada suhu 5250C selama ±7 jam. Abu yang dihasilkan dilarutkan dengan HCl (1:1). Kadar ion logam natrium ditentukan dari filtrat dan endapan kasein kedua jenis susu yang digunakan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kadar ion logam natrium dalam filtrat susu sapi dan susu kambing per 50 mL susu, masing-masing (212,540±11,992) ppm dan (263,390±40,743) ppm. Adapun kadar ion logam natrium dalam endapan susu sapi dan susu kambing per 50 mL, masing-masing (9,177±0,491) ppm dan (8,881±0,911) ppm. Sehingga diperoleh kadar total ion logam natrium pada filtrat dan endapan kasein susu kambing dan susu sapi per 50 mL susu, masing-masing (221,717 ±12,483) ppm dan (272,271±41,654) ppm. Uji t yang dilakukan menunjukkan bahwa terdapat perbedaan yang signifikan antara kadar ion logam natrium dalam endapan dan filtrat dari kasein susu sapi dan susu kambing segar yang dianalisis secara Spektrofotometri Serapan Atom dengan asam salisilat sebagai pengendap kasein.

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Kimia
Divisions: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) > Jurusan Pendidikan Kimia > Kimia
Depositing User: Admin Kimia FMIPA
Date Deposited: 10 Apr 2015 06:15
Last Modified: 29 Jan 2019 20:40
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/15910

Actions (login required)

View Item View Item