PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE TEAMS GAMES TOURNAMENTS (TGT) UNTUK MENINGKATKAN PRESTASI BELAJAR ILMU PENGETAHUAN SOSIAL (IPS) SISWA KELAS IV SD NEGERI MANCASAN GAMPING SLEMAN YOGYAKARTA

Korayanti, Theresia Dwi (2015) PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE TEAMS GAMES TOURNAMENTS (TGT) UNTUK MENINGKATKAN PRESTASI BELAJAR ILMU PENGETAHUAN SOSIAL (IPS) SISWA KELAS IV SD NEGERI MANCASAN GAMPING SLEMAN YOGYAKARTA. S1 thesis, PGSD.

[img]
Preview
Text
Theresia Dwi Korayanti(09108247058).pdf

Download (5MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan prestasi belajar IPS siswa kelas IV SD Negeri Mancasan Gamping dengan menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe Teams Games Tournament (TGT). Jenis penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK), dengan subjek penelitian siswa kelas IV SD Negeri Mancasan yang berjumlah 26 siswa, yaitu 15 siswa laki – laki dan 11 siswa perempuan. Desain penelitian ini menggunakan model penelitian dari Kemmis dan Mc. Taggart. Pengumpulan data menggunakan metode observasi (pengamatan) dan tes. Teknik analisis data yang digunakan adalah deskriptif kuantitatif. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa dengan menerapkan model pembelajaran kooperatif tipe Teams Games Tournament (TGT) dapat meningkatkan prestasi belajar siswa kelas IV SD Negeri Mancasan kecamatan Gamping khususnya pada materi sumber daya alam dan pemanfaatannya dalam kegiatan ekonomi. Prestasi belajar siswa mengalami kenaikan dari siklus I ke siklus II. Pada akhir siklus I sebanyak 16 siswa (61,53%) mencapai ketuntasan belajar, sedangkan hasil akhir siklus II 23 siswa mencapai ketuntasan belajajar sebesar 88,46%. Dari siklus I ke siklus II terjadi kenaikan nilai prestasi sebesar 26,93%. Kata Kunci: prestasi belajar IPS, model pembelajaran kooperatif tipe Teams Games Tournament ( TGT)

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: Ilmu Sosial > Pendidikan IPS
Pendidikan > Pra Sekolah dan Sekolah Dasar > Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan dan Psikologi (FIPP) > PGSD - Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Depositing User: Admin PGSD FIP
Date Deposited: 07 Apr 2015 03:17
Last Modified: 29 Jan 2019 20:16
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/15343

Actions (login required)

View Item View Item