PENINGKATAN KEMAMPUAN KEAKSARAAN MELALUI MEDIA KARTU BERGAMBAR DI TK PKK 105 KARANGANYAR GADINGHARJO SANDEN BANTUL

Rina, Asti Febriana (2015) PENINGKATAN KEMAMPUAN KEAKSARAAN MELALUI MEDIA KARTU BERGAMBAR DI TK PKK 105 KARANGANYAR GADINGHARJO SANDEN BANTUL. S1 thesis, PG PAUD.

[img]
Preview
Text
SKRIPSI RINA ASTI F..pdf

Download (4MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan keaksaraan melalui media kartu bergambar di TK PKK 105 Karanganyar, Gadingharjo, Sanden, Bantul. Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas kolaboratif. Model penelitian yang digunakan adalah Kemmis dan Mc Taggart dengan menggunakan dua siklus. Setiap siklusnya dilaksanakan tiga kali pertemuan. Subjek penelitian ini adalah 22 anak Kelompok B TK PKK 105 Karanganyar Gadingharjo Sanden Bantul, yang terdiri dari 13 anak laki-laki dan 9 anak perempuan. Metode pengumpulan data dilakukan melalui observasi. Analisis data dilakukan secara deskriptif kualitatif. Penelitian dikatakan berhasil jika kemampuan keaksaraan anak berkembang sangat baik. Minimal 80% dari 22 anak, yaitu 18 anak sudah memenuhi kriteria berkembang sangat baik. Hasil penelitian yang telah dilakukan menunjukkan adanya peningkatan kemampuan keaksaraan anak Kelompok B TK PKK 105 Karanganyar Gadingharjo Sanden Bantul dengan media kartu bergambar. Peningkatan kemampuan keaksaraan anak pada Siklus I sebesar 31,33% dari kondisi awal 42,83% meningkat menjadi 74,16%. Pada Siklus II peningkatan sebesar 48% dari kondisi awal 42,83% menjadi 90,83%. Hal ini terjadi karena melalui kartu bergambar anak menyerap tulisan serta gambar yang digunakan sebagai alat berkomunikasi, karena proses belajar bahasa pada anak salah satunya adalah adanya kemajuan dari menggunakan simbol dan gambar menjadi menggunakan huruf yang berhubungan dengan kemampuan keaksaraan anak. Guru menjelaskan tentang gambar beserta tulisannya dan anak mengamati kartu bergambar tersebut. Kata kunci: kemampuan keaksaraan, media kartu bergambar, anak kelompok B

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: Pendidikan > Pra Sekolah dan Sekolah Dasar > Pendidikan Guru PAUD
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan dan Psikologi (FIPP) > PGPAUD - Pendidikan Guru Anak Usia Dini
Depositing User: Admin PGPAUD FIP
Date Deposited: 07 Apr 2015 03:17
Last Modified: 29 Jan 2019 20:12
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/15239

Actions (login required)

View Item View Item