Ria, Angraini (2015) PENINGKATAN KEMAMPUAN MEMBACA PERMULAAN MELALUI PERMAINAN PAPAN TEBAKAN DARI METODE MUELLER PADA ANAK KELOMPOK B2 DI TK MASYITHOH NGASEM SEWON BANTUL. S1 thesis, PG PAUD.
|
Text
SKRIPSI_PDF.pdf Download (63MB) | Preview |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan membaca permulaan anak Kelompok B2 melalui permainan papan tebakan dari metode Mueller di TK Masyithoh Ngasem Sewon Bantul. Penelitian ini merupakan jenis Penelitian Tindakan Kelas (PTK) dengan subjek penelitian anak Kelompok B2 Tahun Ajaran 2012/2013 yang berjumlah 30 anak. Penelitian ini bersifat kolaboratif, dengan kolaborator guru kelas Kelompok B2 dan pengamatnya adalah peneliti. Pengumpulan data menggunakan teknik observasi dan dokumentasi. Pelaksanaan tindakan terdiri dari dua siklus, dan setiap siklus terdiri dari dua pertemuan. Teknik analisis data yang digunakan adalah statistik deskriptif kuantitatif dengan persentase. Hasil penelitian menunjukkan adanya peningkatan pada kemampuan membaca permulaan anak Kelompok B2. Peningkatan kemampuan membaca pada siklus I sebesar 18,57%, hal ini dilihat dari kondisi pra tindakan anak yang mendapat kriteria baik yaitu sebesar 21,43%, anak yang mendapat kriteria baik meningkat pada siklus I menjadi 40%. Peningkatan kemampuan membaca pada siklus II sebesar 53,1%, hal ini dilihat dari hasil siklus I anak yang mendapat kriteria baik yaitu 40%, anak yang mendapat kriteria baik meningkat secara signifikan pada siklus II menjadi 93,1%. Peningkatan ini diperolah melalui kegiatan permainan papan tebakan dari metode Mueller yaitu: (1) memasangkan kata dengan gambar, (2) mengambil huruf dan merangkainya menjadi kata, (3) menyebutkan huruf yang didapat dan menyebutkan kata pada papan tebakan, (4) menyebutkan kata yang memiliki huruf awal yang sama dan memasangkannya dengan gambar yang melambangkan. Kata Kunci: permainan papan tebakan, metode muller, membaca permulaan
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Subjects: | Pendidikan > Pra Sekolah dan Sekolah Dasar > Pendidikan Guru PAUD |
Divisions: | Fakultas Ilmu Pendidikan dan Psikologi (FIPP) > PGPAUD - Pendidikan Guru Anak Usia Dini |
Depositing User: | Admin PGPAUD FIP |
Date Deposited: | 07 Apr 2015 03:17 |
Last Modified: | 29 Jan 2019 20:11 |
URI: | http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/15233 |
Actions (login required)
View Item |