TINGKAT KECERDASAN ADVERSITY DITINJAU DARI COPING ADAPTIF DAN COPING MALADAPTIF PADA SISWA KELAS X SMAN 8 YOGYAKARTA

Emita Distiana, Emita (2015) TINGKAT KECERDASAN ADVERSITY DITINJAU DARI COPING ADAPTIF DAN COPING MALADAPTIF PADA SISWA KELAS X SMAN 8 YOGYAKARTA. S1 thesis, Fakultas Ilmu Pendidikan.

[img] Text
SKRIPSI EMITA.pdf
Restricted to Registered users only

Download (4MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan tingkat kecerdasan adversity ditinjau dari coping adaptif dan coping maladaptif. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode komparasi. Sampel diambil menggunakan teknik simple random sampling. Sampel yang diambil dalam penelitian ini adalah sebanyak 70 siswa dari 4 kelas yang dipilih dengan cara undian. Instrumen yang digunakan untuk pengambilan data adalah skala kecerdasan adversity, skala coping adaptif, dan skala coping maladaptif. Validasi instrumen dilakukan berdasarkan pada validasi logis yang menggunakan metode expert judgement, dalam hal ini adalah dosen pembimbing. Reliabilitas instrumen menggunakan rumus Alpha Cronbach dengan koefisien reliabilitas sebesar 0,925 untuk skala kecerdasan adversity, koefisien reliabilitas sebesar 0,875 untuk skala coping adaptif, dan koefisien reliabilitas sebesar 0,871 untuk skala coping maladaptif. Ketiga skala tersebut dapat dikatakan reliabel jika koefisien reliabilitas setidaknya di atas 0,80 atau 0,85. Teknik analisis data dalam penelitian ini menggunakan uji t dan uji Mann Whitney. Hasil penelitian pertama menunjukkan bahwa terdapat perbedaan yang signifikan tingkat kecerdasan adversity ditinjau dari coping adaptif dengan perolehan skor signifikansi t sebesar 0,038 dengan P < 0,05. Hasil kedua juga menunjukkan terdapat perbedaan tingkat kecerdasan adversity ditinjau dari coping maladaptif dengan perolehan skor signifikansi t sebesar 0,039 dengan P < 0,05. Hal ini menunjukkan bahwa, individu yang memiliki “kecerdasan adversity cenderung tinggi” akan cenderung menggunakan coping adaptif ketika mengalami stres daripada individu dengan “kecerdasan adversity cenderung rendah. Individu dengan “kecerdasan adversity cenderung rendah” akan cenderung menggunakan coping maladaptif ketika mengalami stres daripada individu dengan “kecerdasan adversity cenderung tinggi”. Kata kunci: kecerdasan adversity, coping adaptif, coping maladaptif

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: Pendidikan > Psikologi Pendidikan dan Bimbingan
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan dan Psikologi (FIPP) > Bimbingan dan Konseling
?? ppb ??
Depositing User: Admin Psikologi Pendidikan dan Bimbingan FIP
Date Deposited: 07 Apr 2015 03:18
Last Modified: 29 Jan 2019 19:57
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/14842

Actions (login required)

View Item View Item