PENYUSUNAN MODEL SISTEM PERTANDINGAN BERBASIS KOMPUTERISASI PADA CABANG OLAHRAGA PENCAK SILAT

WASUL, MUALIP (2013) PENYUSUNAN MODEL SISTEM PERTANDINGAN BERBASIS KOMPUTERISASI PADA CABANG OLAHRAGA PENCAK SILAT. S1 thesis, UNY.

[img]
Preview
Text
SKRIPSI WASUL MUALIP 2009.pdf

Download (5MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan suatu produk penyusunan model sistem pertandingan berbasis komputerisasi yang digunakan untuk cabang olahraga pencak silat, sesuai dengan prosedur pengembangan yang tepat, sehingga menghasilkan media aplikasi yang berkualitas. Penelitian ini merupakan jenis penelitian dan pengembangan (research and development) yang berorientasi pada produk. Penelitian ini diujicobakan untuk mahasiswa dan pelatih dari pendidikan kepelatihan olahraga dengan mengambil sampel sebanyak 4 pelatih lulusan dari Pendidikan Kepelatihan Pencak Silat untuk uji coba satu lawan satu, 2 pelatih 3 mahasiswa dengan total 5 sampel untuk uji coba kelompok kecil serta 10 mahasiswa untuk uji coba lapangan dari beberapa kampus yang pernah menjadi penyelenggara pertandingan pencak silat. Teknik pengambilan data menggunakan teknik simple random sampling. Instrumen yang digunakan dalam pengumpulan data yaitu menggunakan kuesioner (angket) terbuka dan tertutup. Teknik analisis data menggunakan data kualitatif dan kuantitatif dengan analisis statistik deskriptif. Hasil dari penelitian telah tersusun “WS System Pencak Silat” yang menunjukkan bahwa kualitas menurut ahli materi “Sangat Baik” dengan skor secara keseluruhan 4,61, menurut ahli media “Sangat Baik” dengan skor secara keseluruhan 4,85.Penilaian dari siswa pada uji coba dibagi menjadi tiga tahap yaitu: uji coba satu lawan satu dalam kategori “Baik” dengan rerata skor keseluruhan 4,13. Penilaian pada uji coba kelompok kecil kriteria “Sangat Baik” dengan rerata skor keseluruhan 4,39. Setelah penilaian uji coba lapangan dalam kategori “Sangat Baik” dengan rerata skor keseluruhan 4,41. Sehingga kualitas “WS System Pencak Silat” tersebut dalam kriteria “Sangat Baik” dan dapat digunakan sebagai sistem pertandingan. Kata kunci: Penyusunan, Model, Sistem Pertandingan, Komputerisasi

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: Olahraga
Olahraga > Kepelatihan
Divisions: Fakultas Ilmu Keolahragaan dan Kesehatan (FIKK) > Pendidikan Kepelatihan Olahraga
Depositing User: Admin Pendidikan Kepelatihan FIK
Date Deposited: 07 Apr 2015 01:32
Last Modified: 11 Mar 2019 01:30
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/14687

Actions (login required)

View Item View Item