KEMAMPUAN MOTORIK SISWA KELAS IV DAN V DI SD NEGERI 2 SIDOBUNDER KECAMATAN PURING KABUPATEN KEBUMEN TAHUN AJARAN 2012/2013

Wahyudi, Wahyudi (2013) KEMAMPUAN MOTORIK SISWA KELAS IV DAN V DI SD NEGERI 2 SIDOBUNDER KECAMATAN PURING KABUPATEN KEBUMEN TAHUN AJARAN 2012/2013. S1 thesis, Universitas Negeri Yogyakarta.

[img]
Preview
Text
10. Wahyudi_NIM. 11601247315.pdf

Download (19MB) | Preview

Abstract

Kemampuan motorik siswa kelas IV dan V di SD Negeri 2 Sidobunder, Kecamatan Puring, Kabupaten Kebumen Tahun Ajaran 2012/2013 belum diketahui. Maka dari itu penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Tingkat kemampuan motorik siswa kelas IV dan V di SD Negeri 2 Sidobunder, Kecamatan Puring, Kabupaten Kebumen Tahun Ajaran 2012/2013. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif, metode yang digunakan adalah metode survei dengan instrumen tes dan pengukuran. Subjek dalam penelitian ini siswa kelas IV dan V SD Negeri 2 Sidobunder yang berjumlah 35 siswa. Instrumen tes kemampuan motorik yang digunakan adalah lari 40m untuk kecepatan, lari zig-zag untuk kelincahan, lompat jauh tanpa awalan untuk power, lempar tangkap bola tenis untuk koordinasi, berdiri dengan satu kaki untuk keseimbangan. Untuk menganalisis data digunakan statistik deskriptif kuantitatif dengan persentase. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kemampuan motorik siswa kelas IV dan V di SD Negeri 2 Sidobunder, Kecamatan Puring, Kabupaten Kebumen Tahun Ajaran 2012/2013 secara rinci sebanyak 1 siswa (2,86%) masuk dalam baik sekali, sebanyak 9 siswa (25,71%) masuk dalam baik, sebanyak 14 siswa (40,00%) masuk dalam kategori sedang, 9 siswa (25,71%) masuk dalam kategori kurang, dan sebanyak 2 siswa (5,71%) masuk dalam kategori baik sekali. Dengan demikian, kemampuan motorik siswa kelas IV dan V di SD Negeri 2 Sidobunder, Kecamatan Puring, Kabupaten Kebumen Tahun Ajaran 2012/2013 adalah tergolong sedang. Kata kunci: kemampuan motorik, Siswa SD Negeri 2 Sidobunder

Item Type: Thesis (S1)
Divisions: Fakultas Ilmu Keolahragaan dan Kesehatan (FIKK) > Pendidikan Jasmani Sekolah Dasar
Depositing User: Admin Pendidikan Olahraga FIK
Date Deposited: 30 Mar 2015 01:45
Last Modified: 29 Jan 2019 19:46
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/14502

Actions (login required)

View Item View Item