Tri Yuni, Astuti (2014) MENINGKATKAN KEMAMPUAN KERJASAMA MELALUI PERMAINAN MENYUSUN PUZZLE BERKELOMPOK DI RHAUDHATUL ATHFAL MASYITHOH KANTONGAN KELOMPOK A. S1 thesis, PG PAUD.
|
Text
Tri Yuni Astuti _10111247038.pdf Download (15MB) | Preview |
Abstract
Tujuan penelitian ini adalah untuk meningkatkan kemampuan kerjasama melalui permainan menyusun puzzle berkelompok di Rhaudhatul Athfal Masyithoh Kantongan kelompok A Tahun ajaran 2012/2013. Jenis penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas kolaboratif. Subjek penelitian ini adalah anak-anak kelompok A di Rhaudhatul Athfal Masyithoh Kantongan yang berjumlah 17 anak yang terdiri dari 11 anak laki-laki dan 6 anak perempuan. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah observasi. Teknik analisis data yang digunakan adalah deskriptif kuantitatif menggunakan teknik persentase. Hasil penelitian menunjukkan bahwa melalui permainan menyusun puzzle berkelompok dapat meningkatkan kemampuan kerjasama pada anak kelompok A di Rhaudhatul Athfal Masyithoh Kantongan. Hal ini dapat dibuktikan dari hasil kemampuan kerjasama pra tindakan sebesar 18% menjadi 53% pada siklus I (meningkat 35%), dan 88% pada siklus II (meningkat 35%). Langkah-langkah pembelajaran yang digunakan dalam meningkatkan kemampuan kerjasama melalui permainan menyusun puzzle berkelompok ini antara lain (1) Guru mempersiapkan, memperkenalkan, serta menunjukkan gambar yang utuh dari keping puzzle; (2) Guru memberikan contoh merangkai keping puzzle menjadi bentuk utuh; (3) Anak dibagi menjadi berkelompok yang terdiri dari 5-6 anak; (4) Tiap kelompok berlomba menyusun kepingan puzzle secara bersama-sama sampai potongan puzzle tersebut menjadi gambar yang utuh; (5) Setelah permainan selesai guru memberikan motivasi dan penjelasan tentang pentingnya kerjasama dalam kelompok. Kata kunci: Kemampuan kerjasama, Permainan menyusun puzzle, Rhaudhatul Athfal
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Subjects: | Pendidikan > Pra Sekolah dan Sekolah Dasar > Pendidikan Guru PAUD |
Divisions: | Fakultas Ilmu Pendidikan dan Psikologi (FIPP) > PGPAUD - Pendidikan Guru Anak Usia Dini |
Depositing User: | Admin PGPAUD FIP |
Date Deposited: | 06 Apr 2015 02:07 |
Last Modified: | 29 Jan 2019 19:37 |
URI: | http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/14245 |
Actions (login required)
View Item |