Antoro, Hadi (2015) PENINGKATAN KETERAMPILAN MENYIMAK CERITA DENGAN MENGGUNAKAN MEDIA FILM ANIMASI PADA SISWA KELAS V SD N 2 JONGGRANGAN KECAMATAN GIRIMULYO KULON PROGO. S1 thesis, PGSD.
|
Text
Bab I.pdf Download (114kB) | Preview |
|
|
Text
Bab II.pdf Download (316kB) | Preview |
|
|
Text
Bab III.pdf Download (315kB) | Preview |
|
|
Text
Bab IV.pdf Download (490kB) | Preview |
|
|
Text
Bab V.pdf Download (90kB) | Preview |
|
|
Text
Daftar Pustaka.pdf Download (141kB) | Preview |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui proses pembelajaran menyimak cerita dengan media film animasi dan untuk mengetahui peningkatan keterampilan menyimak cerita melalui media film animasi kelas V di SD N 2 Jonggrangan, Kecamatan Girimulyo, Kabupaten Kulon Progo. Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas kolaboratif. Desain dalam penelitian ini menggunakan model siklus yang dikembangkan oleh Kemmis dan Taggart. Subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas V SD Negeri 2 Jonggrangan Kecamatan Girimulyo Kabupaten Kulon Progo sebanyak 17 siswa yang terdiri dari 11 siswa laki-laki dan 6 siswa perempuan. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan tes menyimak, observasi, wawancara dan metode dokumentasi. Data kuantitatif dianalisis dengan menggunakan statistik deskriptif dan data kualitatif dengan menggunakan model alur. Indikator keberhasilan siswa ditandai dengan meningkatnya keterampilan menyimak cerita siswa dengan nilai rata-rata kelas minimal 71 dan ketuntasan siswa mencapai 75%. Hasil penelitian menunjukkan dengan digunakannya media film animasi, kualitas proses pembelajaran menyimak cerita menjadi meningkat, terbukti siswa menjadi lebih aktif, komunikatif, dan suasana kelas menjadi lebih hidup. Selain itu, keterampilan menyimak cerita siswa juga meningkat, terbukti dengan nilai rata-rata keterampilan menyimak cerita siswa pada pratindakan sebesar 57,1 dengan pencapaian KKM 35,3%, nilai rata-rata pascatindakan siklus I meningkat 10,4 menjadi 67,5 dengan pencapaian KKM 41,2%, dan pada pascatindakan siklus II meningkat 9,6 sehingga menjadi 77,1 dengan pencapaian KKM 82,4%. Kata Kunci : keterampilan menyimak cerita, media film animasi
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Subjects: | Bahasa dan Sastra > Bahasa dan Sastra Indonesia Pendidikan > Media Pendidikan Pendidikan > Pra Sekolah dan Sekolah Dasar > Pendidikan Guru Sekolah Dasar |
Divisions: | Fakultas Ilmu Pendidikan dan Psikologi (FIPP) > PGSD - Pendidikan Guru Sekolah Dasar |
Depositing User: | Admin PGSD FIP |
Date Deposited: | 06 Apr 2015 00:52 |
Last Modified: | 29 Jan 2019 19:28 |
URI: | http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/13992 |
Actions (login required)
View Item |