KEMAMPUAN GURU PENDIDIKAN JASMANI MENGAJARKAN GERAK DASAR ATLETIK DI SEKOLAH DASAR SE-KECAMATAN NGAWEN KABUPATEN GUNUNGKIDUL

Rusman, Arif Susanto (2013) KEMAMPUAN GURU PENDIDIKAN JASMANI MENGAJARKAN GERAK DASAR ATLETIK DI SEKOLAH DASAR SE-KECAMATAN NGAWEN KABUPATEN GUNUNGKIDUL. S1 thesis, Fakultas Ilmu Keolahragaan.

[img]
Preview
Text
13.RUSMAN ARIF SUSANTO_09604224091.pdf

Download (4MB) | Preview

Abstract

Sejauh ini belum diketahui bagaimana kemampuan guru pendidikan jasmani dalam mengajarkan gerak dasar atletik di sekolah dasar se-Kecamatan Ngawen.Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kemampuan guru pendidikan jasmani mengajarkan gerak dasar Atletik di Sekolah Dasar se-Kecamatan Ngawen Kabupaten Gunungkidul. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif menggunakan metode survai dengan teknik pengambilan datanya berupa observasi. Subyek dalam penelitian ini adalah seluruh guru pendidikan jasmani di Sekolah Dasar se-Kecamatan Ngawen Kabupaten Gunungkidul dengan jumlah responden sebanyak 29 guru. Teknik analisis data menggunakan analisis deskriptif yang dituangkan dalam bentuk persentase kemampuan guru pendidikan jasmani mengajarkan gerak dasar Atletik di Sekolah Dasar se-Kecamatan Ngawen Kabupaten Gunungkidul. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kemampuan guru pendidikan jasmani mengajarkan gerak dasar Atletik di Sekolah Dasar se-Kecamatan Ngawen Kabupaten Gunungkidul adalah 12 guru (41%) mempunyai kategori kriteria penilaian “Baik”, 17 guru (59%) mempunyai kategori “Cukup”, 0 guru (0%) mempunyai kategori “Kurang”, dan 0 guru (0%) mempunyai kategori “Kurang sekali”. Kata kunci : kemampuan, mengajar, gerak dasar atletik

Item Type: Thesis (S1)
Divisions: Fakultas Ilmu Keolahragaan dan Kesehatan (FIKK) > Pendidikan Jasmani Sekolah Dasar
Depositing User: Admin Pendidikan Olahraga FIK
Date Deposited: 25 Mar 2015 00:02
Last Modified: 29 Jan 2019 19:27
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/13981

Actions (login required)

View Item View Item