TINGKAT KEPUASAN MAHASISWA FAKULATAS ILMU KEOLAHRAGAAN (FIK) UNIVERSITAS NEGERI YOGYAKARTA (UNY) TERHADAP JASA PENGELOLAAN “FUTSAL ARENA”

Ardian, Ardisn Try Pradhana (2013) TINGKAT KEPUASAN MAHASISWA FAKULATAS ILMU KEOLAHRAGAAN (FIK) UNIVERSITAS NEGERI YOGYAKARTA (UNY) TERHADAP JASA PENGELOLAAN “FUTSAL ARENA”. S1 thesis, UNY.

[img]
Preview
Text
Ardian Try Pradhana.pdf

Download (6MB) | Preview

Abstract

Futsal Arena, merupakan jasa penyewaan lapangan futsal yang lokasinya sangat dekat dengan kampus dan sebagai alternatif utama para mahasiswa FIK UNY mengisi waktu luang. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat kepuasan mahasiswa Fakultas Ilmu Keolahragaan Universitas Negeri Yogyakarta terhadap jasa pengelolaan Futsal Arena. Penelitian ini adalah penelitian deskriptif tentang tingkat kepuasan mahasiswa Fakultas Ilmu Keolahragaan Universitas Negeri Yogyakarta terhadap jasa pengelolaan Futsal Arena, dengan menggunakan metode survei dan instrumen penelitian berupa angket. Populasi dalam penelitian ini adalah mahasiswa Fakultas Ilmu Keolahragaan Universitas Negeri Yogyakarta yang menggunakan lapangan Futsal Arena. Pengambilan sampel dengan teknik insidental sampling yang berjumlah 100 mahasiswa. Teknik analisis data menggunakan analisis deskriptif kuantitatif dengan pemaparan data dalam bentuk persentase. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tingkat kepuasan mahasiswa FIK UNY terhadap Futsal Arena adalah “sedang” dengan persentase 58%. Secara rinci kepuasan mahasiswa FIK UNY terhadap Futsal Arena yaitu : (1) 0 mahasiswa atau 0% berkategori “rendah sekali”, (2) 1 mahasiswa atau 1% berkategori “rendah”, (3) 58 mahasiswa atau 58% berkategori “sedang”, (4) 2 mahasiswa atau 2% berkategori “tinggi”, dan (5) 2 mahasiswa atau 2% berkategori “sangat tinggi ”.

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: Olahraga
Olahraga > Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi
Divisions: Fakultas Ilmu Keolahragaan dan Kesehatan (FIKK) > Pendidikan Olahraga > Pendidikan Jasmani, Kesehatan Dan Rekreasi (PJKR)
Depositing User: Admin Pendidikan Olahraga FIK
Date Deposited: 24 Mar 2015 06:21
Last Modified: 29 Jan 2019 19:24
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/13887

Actions (login required)

View Item View Item