PEMANFAATANKOLEKSIPERPUSTAKAANSEKOLAH DISMPNEGERI2BANTUL

Diny Chrisnan, Sari (2015) PEMANFAATANKOLEKSIPERPUSTAKAANSEKOLAH DISMPNEGERI2BANTUL. S1 thesis, Universitas Negeri Yogyakarta.

[img]
Preview
Text
diny chrisnan sari_07101244001.pdf

Download (8MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: (1) Pemanfaatkan koleksi perpustakaan di SMP Negeri 2 Bantul, (2) Faktor penghambat dan pendukung pemanfaatan koleksi perpustakaan di SMP Negeri 2 Bantul, dan (3) Upaya yang dilakukan untuk mengatasi hambatan pemanfaatan koleksi perpustakaan di SMP Negeri 2 Bantul. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Subjek penelitiannya adalah petugas perpustakaan dan guru di SMP Negeri 2 Bantul. Data diperoleh melalui wawancara, observasi, dan dokumentasi. Teknik analisis data digunakan analisis model interaktif oleh Miles dan Huberman. Teknik keabsahan data dengan menggunakan trianggulasi. Hasil penelitian menunjukan bahwa: (1) Pemanfaatan koleksi perpustakaan sekolah di SMP Negeri 2 Bantul sudah baik. Koleksi perpustakaan di SMP Negeri 2 Bantul dimanfaatkan untuk dipinjam dibawa pulang dan dibaca ditempat. Koleksi perpustakaan tersebut dimanfaatkan untuk pengayaan materi pelajaran (2) Faktor penghambat pemanfaatan koleksi perpustakaan sekolah SMP Negeri 2 Bantul adalah luas gedung yang sempit karena tidak ada ruangan khusus untuk membaca, tidak adanya pustakawan khusus yang mengelola perpustakaan, buku paket kurang relevan dengan kurikulum serta kurangnya jumlah dan jenisnya. Faktor pendukung pemanfaatan koleksi perpustakaan SMP Negeri 2 Bantul guru memberi motivasi kepada siswa dengan memberikan contoh kepada siswanya untuk memanfaatkan koleksi perpustakaan, dan sikap petugas yang ramah, dan (3) Upaya untuk mengatasi hambatan di SMP Negeri 2 Bantul dilakukan dengan sumbangan buku oleh siswa kelas IX yang lulus, pemberian motivasi kepada siswa oleh guru dan petugas perpustakaan, serta pemberian penugasan oleh guru untuk siswa. Kata kunci: pemanfaatan, koleksi, perpustakaan

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: Perpustakaan
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan dan Psikologi (FIPP) > Manajemen Pendidikan
Depositing User: Admin Administrasi Pendidikan FIP
Date Deposited: 01 Jul 2015 01:12
Last Modified: 29 Jan 2019 19:21
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/13812

Actions (login required)

View Item View Item