PENINGKATAN KEMAMPUAN TEKNIK DASAR PASSING PERMAINAN BOLAVOLI DENGAN BENTUK BERMAIN PADA SISWA YANG MENGIKUTI EKSTRAKURIKULER BOLA VOLI DI SMP NEGERI 3 KARANGMOJO

Gita Pravidiantoko, Pravidiantoko (2015) PENINGKATAN KEMAMPUAN TEKNIK DASAR PASSING PERMAINAN BOLAVOLI DENGAN BENTUK BERMAIN PADA SISWA YANG MENGIKUTI EKSTRAKURIKULER BOLA VOLI DI SMP NEGERI 3 KARANGMOJO. S1 thesis, UNY.

[img]
Preview
Text
Gita Pravidiantoko.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa besar peningkatan kemampuan teknik dasar passing permainan bola voli jika diberikan dalam bentuk bermain pada siswa yang mengikuti ekstrakurikuler bola voli di SMP Negeri 3 Karangmojo.. Penelitian ini merupakan penelitian pra ekperimen dengan desain penelitian bentuk One Group Pretest and Postest Design. Subjek dari penelitian ini adalah peserta ekstrakurikuler bola voli di SMP Negeri 3 Karangmojo yang berjumlah 24 anak. Instrumen yang digunakan adalah tes dan pengukuran passing bawah (Brumbach forearms pass wall-volley test) dan passing atas (Aahper face pass wall volley-test). Teknik analisis data menggunakan uji-t dua sampel berkolerasi pada taraf signifikasi 5%. Hasil penelitian hasil uji t pada data passing bawah diperoleh nilai t hitung (11,352) > t tabel (1,714), dan nilai p < dari 0,05. Sedangkan uji t pada passing atas diperoleh nilai t hitung (14,495) > t tabel (1,714), dan nilai p < dari 0,05. Hasil tersebut dapat diartikan bahwa ada peningkatan kemampuan teknik dasar passing siswa yang mengikuti ekstrakurikuler bola voli di SMP Negeri 3 Karangmojo setelah diberi permainan bolavoli dalam bentuk bermain. Dari hasil perbedaan peningkatan mean dapat dilihat peningkatan mean pada passing bawah 26,11 % > peningkatan mean passing atas 24,07 %. Hasil tersebut membuktikan peningkatan passing bawah lebih baik dibandingkan passing atas

Item Type: Thesis (S1)
Divisions: Fakultas Ilmu Keolahragaan dan Kesehatan (FIKK) > Pendidikan Olahraga > Pendidikan Jasmani, Kesehatan Dan Rekreasi (PJKR)
Depositing User: Admin Pendidikan Olahraga FIK
Date Deposited: 23 Mar 2015 06:17
Last Modified: 29 Jan 2019 19:13
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/13576

Actions (login required)

View Item View Item