TINGKAT PENCAPAIAN PERKEMBANGAN MOTORIK HALUS ANAK TK ABA KELOMPOK B SE-KECAMATAN MINGGIR SLEMAN YOGYAKARTA

Renita, Febrianingsih (2015) TINGKAT PENCAPAIAN PERKEMBANGAN MOTORIK HALUS ANAK TK ABA KELOMPOK B SE-KECAMATAN MINGGIR SLEMAN YOGYAKARTA. S1 thesis, PG PAUD.

[img]
Preview
Text
SKRIPSI.pdf

Download (6MB) | Preview
[img]
Preview
Text
SKRIPSI.pdf

Download (6MB) | Preview

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat pencapaian perkembangan motorik halus anak TK ABA kelompok B se-Kecamatan Minggir, Sleman, Yogyakarta. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kuantitatif dengan metode survei. Subjek penelitian ini adalah 223 anak TK kelompok B se-Kecamatan Minggir. Sedangkan objek penelitiannya adalah tingkat pencapaian perkembangan motorik halus. Metode pengumpulan data dengan observasi menggunakan lembar observasi dan dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan analisis deskriptif kuantitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tingkat pencapaian perkembangan motorik halus anak kelompok B di TK ABA se-Kecamatan Minggir yaitu menggambar tanda plus (+), menggambar tanda silang (x), menggambar bentuk geometri (lingkaran, segiempat, segitiga), menyalin kata, menyalin angka 1-15, menggunting, menempel, dan meronce sebagian besar berada pada kategori BSH (Berkembang Sesuai Harapan). Secara keseluruhan dari 10 indikator dapat dilihat bahwa tingkat pencapaian perkembangan motorik halus anak kelompok B di TK ABA se-Kecamatan Minggir dari 223 anak tidak ada yang berada pada kategori Belum Berkembang (BB), 2 anak atau sebesar 0,9% berada pada kategori Mulai Berkembang (MB), 140 anak atau sebesar 62,78% berada pada kategori Berkembang Sesuai Harapan (BSH), dan 81 anak atau sebesar 36,32% berada pada kategori Berkembang Sangat Baik (BSB). Kata kunci: motorik halus, anak TK Kelompok B

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: Pendidikan > Pra Sekolah dan Sekolah Dasar > Pendidikan Guru PAUD
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan dan Psikologi (FIPP) > PGPAUD - Pendidikan Guru Anak Usia Dini
Depositing User: Admin PGPAUD FIP
Date Deposited: 20 Mar 2015 02:13
Last Modified: 29 Jan 2019 19:10
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/13471

Actions (login required)

View Item View Item